KOTA - Sebuah kecelakaan lalu lintas yang menyebabkan korban jiwa kembali terjadi di jalur pantura Kota Pekalongan, tepatnya di Jalan Merdeka, Kamis (10/10), sekira pukul 19.30 WIB.
Sepasang suami istri yang berboncengan mengendarai sepeda motor, Nasirin (64) dan Felikha (60), keduanya warga Jl Kanfer, Slamaran, Pekalongan Utara, Kota Pekalongan tewas di tempat kejadian setelah motor yang dikendarainya bertabrakan dengan sebuah truk tronton.
Kanit Laka Lantas Polres Pekalongan Kota, Ipda Slamet Mujiono saat dikonfirmasi wartawan menuturkan, insiden tersebut bermula ketika korban dengan mengendarai sepeda motor Yamaha Jupiter bernopol G-6981-HA berjalan dari arah utara ke selatan. Mereka hendak ke Jalan Merdeka.
Mendekati pertigaan Jalan Merdeka, tepatnya di sebelah utara eks Sri Ratu, korban mengambil posisi untuk belok kiri (ke arah timur). Bersamaan dengan itu, dari arah barat ke timur, atau dari arah Jakarta ke Semarang melaju sebuah truk tronton tanpa muatan bernomor polisi H-1533-HF yang dikemudikan Sunardi (52), warga Sawah Besar, Kota Semarang.
"Akhirnya pada saat bersamaan terjadi benturan. Pengendara sepeda motor maupun pemboncengnya jatuh ke kanan, masuk ke kolong truk dan terlindas roda belakang sebelah kiri dari truk tersebut. Kedua korban meninggal di TKP," jelas Ipda Slamet.
Dia menambahkan bahwa pengendara motor merupakan pensiunan PNS. "Dugaan kami, kedua korban adalah suami istri. Kedua korban sudah kami bawa ke RSUD Kraton. Kasus ini masih dalam penanganan Unit Laka dan masih dalam penyelidikan dan pengumpulan data awal," imbuhnya.
Polisi juga sudah mengamankan kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan serta memeriksa pengemudi truk. (way)