Cara simpel mencerahkan wajah kusam dengan bahan alami berikutnya bisa dicoba dengan menggunakan scrub kopi.
Kopi bisa jadi eksfoliator alami yang akan membantu mengangkat sel kulit mati dan kotoran yang menempel di kulit.
Dengan begitu, kulit akan tampak lebih sehat dan bercahaya, terbebas dari kusam. Scrub kopi ini juga akan mengekspos lapisan kulit yang segar dan membuatnya tampak lebih muda, halus dan sehat.
Caranya cukup mudah, campurkan beberapa sendok kopi dan minyak zaitun. Takaran yang dipakai bisa menyesuaikan kebutuhanmu.
Usahakan scrub tidak terlalu kasar atau lembut, ya. Setelah itu, oleskan ke wajah dengan gerakan memutar.
Lakukan secara perlahan saja, diamkan beberapa saat. Setelah itu, barulah kamu bilas wajah dengan air bersih. Scrub kopi bisa dipakai sebanyak 2 kali dalam seminggu.
3. Masker Nanas
Masker buah yang satu ini cukup jarang dipakai, ya. Padahal bisa menjadi salah satu cara simpel mencerahkan wajah kusam dengan bahan alami yang bisa dicoba di rumah.
BACA JUGA:6 Pilihan Masker Alami Agar Flek Hitam Cepat Mengelupas, Wajah Putih Bebas Noda Anti Ribet dan Aman
Nanas ini termasuk buah yang kaya senyawa bioaktif yang mengandung sulfur sehingga bisa mengurangi hiperpigmentasi dengan menghambat aktivitas tirosinase. Cocok untuk dijadikan perawatan kulit kusam.
Cara membuat:
- Jelaskan beberapa irisan nanas dalam blender
- Tambahkan 2 sendok teh tepung gram
- Oleskan masker nanas ke wajah
- Biarkan sampai kering
- Bilas wajah menggunakan air hangat
4. Masker Madu
Dengan kandungan fruktosa, glukosa, dan asam alfa-hidroksi di dalamnya, madu bisa membantu melindungi pigmentasi berlebihan sehingga membuat kulit tampak lebih cerah dan kenyal.