
Menurut para ulama, membaca surat Al Fatihah dengan meniatkan apa yang sedang diinginkan, maka niscaya keinginan atau hajat tersebut akan segera dikabulkan oleh Allah SWT.
Bahkan, dengan membaca dan mengamalkan surat Al Fatihah, hajat kalian yang berkaitan dengan jodoh pun dapat dikabulkan dan dimudahkan oleh Allah SWT.
Menurut para ulama, setelah selesai melaksanakan sholat tahajud atau sholat hajat dianjurkan untuk membaca surat Al Fatihah dan dilanjutkan dengan membaca surat Al Baqarah.
Hal tersebut dilakukan agar dapat mengabulkan atau setidaknya memudahkan permintaan seseorang, terutama permintaan yang berkaitan dengan jodoh.
Nah, setelah selesai membaca surat Al Fatihah dan surat Al Baqarah, para ulama juga menganjurkan untuk membaca doa yang dapat meluluhkan hatinya agar lebih afdol.
Adapun bacaan doa yang dapat meluluhkan hati orang lain yang sedang kalian sukai adalah sebagai berikut ini:
اللَّهُمَّ إِنَّكَ أَنْتَ الْعَزِيْزُ الْكَبِيْرُ وَأَنَا عَبْدُكَ الضَّعِيْفُ الذَّلِيْلُ الَّذِيْ لَا حَوْلَ وَلَا قُوَّةَ إِلَّا بِكَ، اللَّهُمَّ سَخِّرْ لِيْ
...(sebut nama orang yang kalian sukai)...
كَمَا سَخَّرْتَ فِرْعَوْنَ لِمُوْسَى وَلَيِّنْ لِيْ قَلْبَهُ كَمَا لَيَّنْتَ الْحَدِيْدَ لِدَاوُدَ فَإِنَّهُ لَا يَنْطِقُ إِلَّا بِإِذْنِكَ نَاصِيَتُهُ فِيْ قَبْضَتِكَ وَقَلْبُهُ فِيْ يَدِكَ جَلَّ ثَناَءُ وَجْهِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ
Arab latin: Allaahumma innaka antal azizul kabir, wa anaa abduka adhdhoiifudzdzaliil, Alladzii laa haula wa laa quwwata illaa bika, Allaahumma sakhkhir lii (sebut nama orang yang kalian sukai).
Kama sakhkhorta firauna li musa, wa layyin li qolbahuu kama layyantalhadiida li dawuda, fa innahu la yantiqu illa bi idznika, nashiyatuhuu fii qobdhatika, wa qolbuhuu fi yadiKka, jalla tsanau wajhik, ya arkhamar rakhimiin.