Sebuah Misteri, Apa Alasan Kucing Tidak Pulang ke Rumah Setelah Pergi Bermain? Ternyata Ini yang Mereka Cari!

Jumat 05-01-2024,16:10 WIB
Reporter : Diyah Feronika
Editor : Dony Widyo

5. Dipungut anak kecil yang kebetulan bertemu 

Anak-anak biasanya memang menyukai hal yang menggemaskan dan selalu penasaran dengan suatu hal. 

Kebanyakan anak-anak juga menyukai kucing, terutama kitten dan kucing-kucing dengan bulu yang panjang. 

Di rumah Penulis sendiri, banyak anak-anak yang duduk di teras rumah untuk menyapa kucing Penulis yang sering main ke luar. 

Ada kalanya kucing diajak bermain sedikit lebih jauh oleh anak-anak dan bingung dengan jalan pulang ke rumah. 

BACA JUGA: 5 Fakta Tak Sedap Risiko Kucing Tidak Disteril, Benarkan Mengakibatkan Kanker dan Terjangkit Penyakit Menular?

BACA JUGA: 10 Cara Merawat Kucing yang Baru Disteril, Tips Ampuh Membuat Si Meong Tetap Nyaman Setelah Operasi

6. Diusili tetangga 

Tidak semua orang menyukai kucing dan tidak semua orang juga nyaman dengan keberadaan sahabat bulu kita. 

Di beberapa lingkungan yang tidak sehat, pasti ada orang iseng atau jahat yang ingin membuang kucing kita agar tidak lagi berkeliaran. 

Lebih parahnya, mereka sengaja menaruh racun agar termakan oleh kucing. 

Untuk menghindari masalah ini, sebaiknya jaga kucing agar tetap berada di dalam rumah agar tidak mengganggu ketenteraman orang lain. 

Terkadang kita tidak tahu apa yang orang rasakan terhadap hewan peliharaan kita. (*)

Kategori :