Selain sebagai camilan diet, pisang rebus juga memiliki banyak manfaat lain untuk tubuh, khususnya pada kesehatan. Apa sajakah? Berikut ini adalah beberapa manfaat pisang rebus untuk tubuh :
1. Bisa Menjaga Kesehatan Pencernaan
Salah satu manfaat pisang rebus untuk tubuh yakni bisa menjaga kesehatan pencernaan. Pisang rebus mengandung serat, prebiotik dan probiotik yang bisa menjaga kesehatan pencernaan.
Selain itu, ada mnafaat lainya yakni bisa mengatasi masalah pencernaan seperti sindrom iritasi usus besar (IBS). Itulah mengapa jika ada masalah dalam pencernaan maksa pisnag rebuslah salah satu solusinya.
2. Terdapat Antioksidan di Dalamnya
Di dalam pisang rebus terkandung antioksidan yang larut dalam air, diantaranya dopamin dan gallocatechin. Dengan hal inilah tubuh bisa melawan radikal bebas jika Anda makan pisang rebus.
3. Menjaga Kolestrol Tidak Tinggi
Pisang yang direbus biasanya yang belum terlalu matang dan berwarna hijau. hal ini berarti pisang tersebut bisa mengurangi kadar kolesterol dan trigliserida dalam darah.
BACA JUGA:Melakukan Diet Pisang selama Seminggu untuk Menurunkan Berat Badan, Begini Caranya
BACA JUGA:3 Resep Sarapan Pisang untuk Diet, Ga Bikin Lapar sampai Siang
4. Mengatasi Masalah Tidur
Tidur merupakan hal yang sangat penting dalam kehidupan. Pasalnya tubuh butuh istirahat dari berbagai aktivitas padat setiap harinya.Dengan makan pisang Anda bisa mengatasi masalah tidur sehingga bisa menjaga kesehatan.
Hal ini karena pisang rebus mengandung kalium, magnesium, dan triptofan. Zat-zat tersebut mampu membuat tidur lebih berkualitas dan lebih lama dengan cara membuat otot lebih rileks dan merangsang produksi hormon tidur yakni serotonin dan melatonin.
Itulah beberapa uraian tentang camilan pisang rebus untuk diet dan berbagai manfaat yang terkandung dalam pisang rebus untuk tubuh. Perlu Anda ketahui bahwa pisang bukanlah barang yang mahal untuk segudang manfaat yang dimilikinya.
Oleh sebab itulah jangan lupa konsumsi pisang rebus untuk menjaga berat badan dan menjaga kesehatan tubuh. Selain itu juga diimbangi dengan olahraga.