RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Kelompok Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik PPM Universitas Pekalongan, Panjang Wetan 1 yang bertugas pada kelurahan Panjang Wetan, Kecamatan Pekalongan Utara.
Pada Program KKN Unikal periode kali ini mengusung tema “Lingkungan Sehat, Ekonomi Kuat, Masyarakat Sejahtera”. Untuk mewujudkan salah satu aspek yaitu Lingkungan Sehat, Kelompok KKN Panjang Wetan 1 mengenalkan program bekal makanan sehat di SDN Panjang Wetan 04, Kecamatan Pekalongan Utara, Kota Pekalongan, Jumat (5/1) lalu.
BACA JUGA:Mahasiswa KKN UNIKAL Ajak Warga Panjang Wetan Buat Pupuk Kompos dengan Cacing ANC
Kegiatan ini dilatarbelakangi karena kesadaran masyarakat akan pentingnya mengonsumsi makanan sehat bagi anak relatif kurang. Dimasa-masa kini, anak-anak lebih suka mengonsumsi frozen food, fast food ataupun jajanan kurang sehat lainnya.
Pentingnya pembiasaan hidup sehat haruslah dimulai dari usia dini. Hal ini menjadi latar belakang mahasiswa KKN Kelompok Panjang Wetan 1 menjadikan wali murid dan siswa SD untuk mulai mempraktikan Program Bekal Sehat.
BACA JUGA:Mahasiswa KKN Unikal Hijaukan Embung Desa Wangandowo, Ini Program Kerja Unggulan Lainnya
Ketua kelompok KKN PPM Unikal Panjang Wetan 1, Dhimas Bayu Fitriansyah menjelaskan bahwa sangatlah penting untuk mengajarkan kepada anak untuk memulai hidup sehat dengan pembiasaan sederhana seperti cuci tangan sebelum makan dan juga mengonsumsi makanan sehat. Masih banyak anak yang kurang menyukai makanan sehat.
Anak lebih suka mengonsumsi makanan seperti sosis, nugget, ataupun jajanan yang kurang sehat lainnya. Padahal, dengan mengonsumsi makanan sehat dapat mengoptimalkan tumbuh kembang anak. Kegiatan ini juga menggandeng wali murid. Adanya kerja sama antara pihak sekolah, Wali Murid dan juga para siswa sangatlah diperlukan untuk mewujudkan Lingkungan Sehat.
“Kegiatan ini termasuk salah satu program kerja yang kami canangkan. Hal ini dilihat dari banyaknya siswa yang suka jajan sembarangan. Siswa cenderung lebih suka mengonsumsi sosis, nugget ataupun jajanan yang kurang sehat lainnya. Selain Siswa, kami juga menggandeng para wali murid dan pihak sekolah untuk terlibat dalam program ini. Sehingga “Lingkungan Sehat” dapat mulai diwujudkan dimulai di SDN Panjang Wetan 04.” terangnya
BACA JUGA:Ratusan Siswa Pramuka Dibekali Pendidikan Karakter
Acara ini mulai dari tanggal 5 Januari hingga tanggal 6 Januari. Pada tanggal 5 Januari 2024 mahasiswa mengadakan sosialisasi dan diskusi bersama wali murid kelas 4 mengenai bekal makanan sehat dan juga pembiasaan makan makanan sehat bagi siswa. Para wali murid terlihat bersemangat dan berperan aktif ketika diskusi dimulai. Pada acara ini, mahasiswa memberikan pemahaman tentang pentingnya hidup sehat dengan mengonsumsi makan makanan sehat. Sehat tidak selalu mahal, dan pada sosialisasi ini juga, mahasiswa mengajak wali murid untuk menyiapkan bekal makanan sehat bagi siswa.
Pada hari selanjutnya, siswa mempraktikan untuk makan bersama bekal sehat yang telah disiapkan oleh wali murid. Dari kegiatan ini dapat dilihat bekal sehat versi wali murid. Anak-anak sangat senang dengan adanya praktik ini. Pada praktik ini mahasiswa juga menyiapkan FUN Quiz yang berkaitan dengan budaya hidup sehat. Sehingga, siswa dapat mulai memahami bagaimana cara untuk memulai hidup sehat. Sebagai Pemantik, mahasiswa membagikan jajanan sehat seperti cookies, susu dan juga buah jeruk, siswa sangat senang untuk mengikuti program tersebut.
"Harapannya setelah ada program ini, kesadaran masyarakat mengenai budaya hidup sehat dimulai dari pihak sekolah, Wali Murid yang juga masyarakat Panjang Wetan, serta siswa," pungkas Bayu.