Sedang Menjalani Diet Vegetarian? Maka 5 Jus untuk Vegetarian Ini Akan Bantu Penuhi Kebutuhan Protein Tubuh

Sabtu 13-01-2024,16:45 WIB
Reporter : Aisyah Auliyaunnisa
Editor : Wahyu Hidayat

RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Metode diet vegetarian berfokus pada asupan bahan makanan nabati. Berikut ini rekomendasi jus sayur untuk vegetarian yang akan bantu penuhi nutrisi harian meski hanya bersumber dari bahan nabati.

Kandungan nutrisi seperti protein, dan lemak baik terkenal lebih banyak terdapat pada bahan makanan yang bersumber pada bahan makanan hewani seperti dagng, telur, dan lemak.

Namun saat sedang melakukan diet vegetarian, Anda tetap dapat memenuhi nutrisi lengkap untuk tubuh dengan mengonsumsi beberapa rekomendasi jus untuk vegetarian berikut ini.

Daftar Jus untuk Vegetarian 

Saat sedang diet, penting untuk tetap memastikan kebutuhan nutrisi tubuh terpenuhi dengan baik. Maka kunci diet tidak hanya pada defisit kalori, tetapi pada pemilih bahan makanan yang dikonsumsi.

Bagi pelaku diet vegetarian atau yang memiliki alergi pada jenis makanan hewani tertentu, rekomendasi menu jus berikut ini bisa jadi solusi dalam memenuhi nutrisi tubuh.

BACA JUGA:Menu Diet Cepat Kurus ala Vegetarian untuk Kamu yang Berniat Memulai Diet

BACA JUGA:Kadar Kolesterol Tinggi? Cobain Deh 5 Cara Diet dengan Pola Makan Sehat Untuk Penderita Kolesterol Berikut Ini

1. Jus Alpukat

Buah yang cukup tinggi kandungan protein, serat dan lemak baik adalah alpukat. Buah satu ini memang sudah jadi andalan saat diet karena dapat memenuhi asupan nutrisi secara keseluruhan untuk tubuh.

Dikutip dari halodoc.com, dalam kurang lebih secangkir potongan buah alpukat, terdapat sekitar 3 gram kandungan protein. Saat diolah menjadi jus buah, akan menjadi menu diet sehat tinggi nutrisi yang mengenyangkan.

2. Jus Jambu Biji

Jambu biji bisa dijadikan sumber protein nabati. Karena di dalam setiap satu gelas jambu biji mengandung sekitar 4.2 gram protein.

Dan lagi, jambu biji juga tinggi akan serat dan kandungan vitamin C yang dapat mengurangi nafsu nakan, serta dapat mengenyangkan perut lebih lama.

BACA JUGA:Menurunkan Tekanan Darah dan Kolesterol, Berikut 8 Manfaat Buah Jambu Biji untuk Kesehatan

Kategori :