RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID – Cara mengecilkan pori-pori menggunakan tepung beras dalam 15 menit bisa jadi alternatif buat kamu yang ingin wajah mulus, lho.
Sebab pori-pori wajah sangat menentukan penampilan dan tekstur kulit seseorang. Oleh karenanya, perawatan yang bertujuan membersihkan pori-pori jadi hal yang cukup penting.
Keadaan pori-pori yang kotor bisa menimbulkan berbagai permasalahan, seperti jerawat.
Hal ini karena minyak dan kotoran menyumbat pori-pori sehingga muncul jerawat dan menghambat regenerasi sel kulit.
BACA JUGA:Apa Bisa Mengecilkan Pori-Pori Pakai Bahan Dapur? Begini Tipsnya Biar Wajah Makin Mulus dan Glowing
Salah satu cara mengatasinya adalah melakukan eksfoliasi secara rutin. Untuk penggunaan produk skincare, eksfoliasi bisa dilakukan dengan toner dan serum.
Tapi, eksfoliasi juga bisa menggunakan eksfoliator dari bahan alami, lho. Cara ini tidak kalah efektif dan bahkan bisa dilakukan sendiri di rumah.
Jadi, cukup praktis dan tidak perlu mengeluarkan banyak budget. Cukup menggunakan bahan-bahan yang lembut untuk kulit saja.
Salah satunya yaitu memanfaatkan tepung beras. Bagaimana caranya? Simak artikel berikut sampai akhir ya.
Cara Mengecilkan Pori-Pori Menggunakan Tepung Beras dalam 15 Menit
Cara membuat eksfoliator alami ini membutuhkan bahan-bahan alami juga. Ikuti penjelasan berikut ya.
Bahan yang diperlukan:
- 1 sendok makan tepung beras
- 2 sendok makan susu bubuk
- 1 sendok makan jus kentang