Desain Samsung A52 Tampil Lebih Fresh dan Stylish, Punya Rating IP67!

Selasa 23-01-2024,19:15 WIB
Reporter : Ady Prasetyo
Editor : Dony Widyo

RADARPEKALONG.DISWAY.ID - Desain Samsung A52 tampil lebih fresh dan stylish dibandingkan pendahulunya si Samsung A51. Samsung A52 sendiri merupakan salah satu smartphone mid-range terbaik di Indonesia saat ini.

 Smartphone ini menawarkan spesifikasi yang cukup mumpuni dengan harga yang terjangkau. Selain itu, desain Samsung A52 juga menjadi salah satu daya tariknya.

Desain Samsung A52 tampil lebih fresh dan stylish dalam balutan warna Awesome Blue, Awesome Violet, Awesome Black, dan Awesome White. 

Smartphone satu ini hadir dengan mengusung material polikarbonat dengan finishing matte yang membuatnya terasa nyaman saat berada digenggaman. Bodinya ini juga tidak licin dan tidak mudah kotor ketika bersentuhan dengan kulit.

Salah satu hal yang membuatnya menarik di kelasnya, yakni Samsung Galaxy A52 sudah memiliki rating IP67.

BACA JUGA:6 Cara Cek HP Samsung Ori atau Palsu, Awas Jangan Sampai Ditipu Penjual Nakal!

BACA JUGA:Desain Samsung Galaxy S23 FE Hadir dengan Warna Eye Catching dan Body Alumunium, Beneran Secakep Itu?

Dengan spesifikasi rating IP67 ini artinya Smartphone satu ini sudah tahan air hingga kedalaman 1 meter selama 30 menit. Seperti diketahui, bahwa beberapa smartohone di kisaran harganya kebanyakan belum tahan air.

Desain Samsung A52 didominasi oleh layar Infinity-O Super AMOLED 6,5 inci dengan resolusi Full HD+. Layar ini memiliki refresh rate 90Hz yang memberikan pengalaman visual yang lebih mulus dan responsif.

Tak hanya itu, layarnya ini juga memiliki tingkat kecerahan hingga 800 nits sehingga membuatnya nyaman saat dipakai diluar ruangan. 

Tak kalah hebat dari layarnya, spesifikasi Samsung Galaxy A52 dalam hal  performa juga tak kaleng-kaleng. Performa smartphone satu ini masih cukup mumpuni untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game saat ini.

BACA JUGA:Desain Samsung Galaxy A05s Tampil Menawan dan Bikin Nyaman, Cocok Jadi Smartphone Andalan!

BACA JUGA:Cari Kulkas 2 Pintu Murah Terbaik? Pilih Kulkas Samsung Seri Ini Saja, Terjamin Kualitasnya!

Smartphone ini ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 720G. Chipset satu ini mampu memberikan performa yang cukup untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game.

Sedangkan untuk RAM smartphone satu ini  tersedia dalam dua pilihan RAM, yaitu 4GB, 6GB dan 8GB. Smartphone ini juga tersedia dalam dua pilihan penyimpanan internal, yaitu 128GB dan 256GB.

Kategori :