RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Begini cara membuat keripik pisang berbagai rasa yang simpel dengan menggunakan pisang yang tepat untuk membuat keripik. Simak selengkapnya pada ulasan yang satu ini.
Salah satu olahan pisang yang mudah dibuat dan banyak disukai orang yaitu keripik pisang. Olahan pisang ini sebagai salah satu cara membuat pisang menjadi awet dan tahan lama.
Memang banyak cara untuk mengolah pisang menjadi awet. Salah satunya yang akan dibagikan dalam artikel ini yaitu tentang cara membuat keripik pisang berbagai rasa, mulai dari manis, gurih, hingga pedas.
Kelezatan dan kerenyahan keripik pisang sangat cocok dijadikan teman camilan. Tetapi penting pula untuk mengetahui pemilihan pisang yang tepat untuk membuat keripik pisang.
Sebelum berlanjut ke cara membuat keripik pisang berbagai rasa, cari tahu dahulu beberapa jenis pisang. Pisang memiliki berbagai jenis pisang, diantaranya pisang kepok, pisang ambon, pisang raja, dan sebagainya.
Nah, sebenarnya untuk membuat keripik pisang digunakan pisang jenis apapun asalkan belum matang. Sebaliknya dengan olahan sale yang memakai pisang matang.
Karena pisang yang matang memiliki tekstur yang lembek sehingga kurang cocok diolah menjadi keripik pisang. Jadi untuk membuat keripik pisang yang renyah dan enak sebaiknya pilih pisang yang hijau atau belum matang.
BACA JUGA:Tertarik Mencoba Aneka Olahan Pisang Ambon dan Santan? Gak Perlu Beli, Pemula Pasti Bisa Bikin!
Jika kamu bingung ingin memakai jenis pisang apa, sebaiknya kamu menyimak beberapa resep membuat keripik pisang di bawah ini:
1. Keripik pisang karamel
- 10 buah pisang kepok tua iris tipis, masukkan di air
- Minyak goreng
- 3 sdm gula pasir
- 1 sdm air
2. Keripik pisang manis
- 1 sisir pisang raja
- 1 sdm garam
- Kapur sirih
- Air
3. Keripik pisang rasa coklat
- 1 sisir pisang kepok mentah
- Minyak goreng secukupnya
- 50 gr coklat bubuk
- 100 gr gula halus