BACA JUGA:Begini Cara Cerdas Membuat Olahan Pisang Tahan Lama, Dibikin Jadi Sale Pisang Kering dan Basah Aja!
Cara pembuatan:
Buat layer 1 dengan melelehkan 3 sdm butter, lalu mencampurkan dengan remahan biskuit marie regal, aduk hingga rata dan masukkan ke dalam box.
Biarkan hingga layer 1 mengeras.
Lanjut membuat layer 2 dengan melelehkan butter dan gula merah, masak hingga mendidih. Setelah itu tambahkan skm, aduk hingga tercampur rata dan mengental lalu sisihkan.
Siapkan pisang, lalu iris tipis-tipis dan tata dalam pinggiran box. Lanjut tuangkan adonan caramel ke dalam box berisi remahan biskuit dan irisan pisang. Kemudian masukkan ke dalam kulkas selama 2-3 jam atau biarkan hingga mengeras.
Selanjutnya membuat adonan cream banana peanuts dengan mencampurkan semua santan dan pisang yang telah dihaluskan lalu aduk menggunakan mixer hingga tercampur rata.
Setelah itu masukkan ke dalam box, lalu beri selai kacang dan ratakan permukaannya.
Terakhir beri taburan topping sesuai selera dan masukkan ke kulkas selama 2 jam sebelum disantap agar lebih nikmat.
Itulah 3 cara membuat dessert box dari pisang yang dapat dijadikan ide usaha. Apakah kamu tertarik mencoba resepnya? Semoga informasinya bermanfaat dan semoga berhasil.(*)