Hidupmu Terasa Berat? Begini Nasehat Ustadz Abdul Somad tentang Ujian Hidup

Kamis 01-02-2024,13:30 WIB
Reporter : Aghistna Muhammad Ibrahim Sula
Editor : Wahyu Hidayat

Bahkan dalam video tersebut UAS atau Ustadz Abdul Somad menceritakan bahwa Nabi Ibrahim pernah hampir di lempar dengan batu karena terus-terus mendakwahinya.

Nabi Ibrahim AS juga sampai pernah diusir oleh ayahnya yang tidak mau berhenti menyembah berhala.

Walaupun ditentang oleh ayahnya, menurut UAS Nabi Ibrahim tidak pernah berlaku kasar pada ayahnya.

Justru Nabi Ibrahim sering memohon dan memintakan ampun ayahnya pada Allah SWT.

2. Dibakar para penyembah berhala

Selain mendapat tentangan dari ayahnya, Nabi Ibrahim juga mendapatkan perilaku yang buruk dari penyembah berhala yang lainnya.

Dalam kisah yang diceritakan oleh Ustadz Abdul Somad, setelah kalah berdebat dengan Nabi Ibrahim, mereka para penyembah berhala membawa dan hendak membakar Nabi Ibrahim AS.

Namun atas kuasa Allah SWT api yang dipakai untuk membakar Nabi Ibrahim tidak terasa panas dan malah terasa dingin.

Maka dari itu Nabi Ibrahim bisa selamat dari ujian yang menimpanya tersebut.

BACA JUGA:Berada di Titik Terendah? Begini Nasihat Ustadz Abdul Somad Dijauhkan dari Hutang, Doa Agar Banjir Rezeki

3. Diuji lewat anak

Setelah berhasil lulus dari ujian yang datang dari ayah dan para penyembah berhala, Nabi Ibrahim juga diuji lewat rasa sedih sebab belum dikaruniai seorang anak.

UAS mengatakan bahwa Nabi Ibrahim terus berdoa agar dikaruniai anak oleh Allah SWT selama puluhan tahun.

UAS menambahkan bahwa sebenarnya Allah SWT bisa saja langsung memberi apa yang kita mau, tapi Allah ingin kita merintih di tengah malam, Allah ingin kita berdoa, Allah ingin kita bisa dekat denganNya.

Nabi Ibrahim berdoa 86 tahun terlebih dahulu sebelum dikaruniai anak oleh Allah SWT.

Dari beberapa ujian Nabi Ibrahim tersebut UAS mengatakan bahwa ujian atau masalah yang kita alami ini datang karena Allah SWT sayang pada kita.

Kategori :