5 Cara Bahagia Menurut Islam, Nomor 3 Sangat Penting, Sudah Kamu Lakukan Belum?

Jumat 09-02-2024,00:10 WIB
Reporter : Maiyang Resmanti
Editor : Dony Widyo

Dengan bersyukur, hati kita dapat lebih bahagia. Selain itu, Allah akan menambah nikmat hamba-Nya jika mereka bersyukur. 

3. Taubat sebagai Pembersih Jiwa dan Pengakuan Kesalahan

Taubat merupakan 5 cara bahagia menurut Islam selanjutnya. Taubat adalah cara kita mengakui kesalahan dan memohon ampun, terutama jika kesalahan itu kesalahan besar yang membuat Allah murka. 

Perbuatan yang salah atau perbuatan yang tidak disukai Allah akan menjadi penghalang kita mendapatkan kebahagiaan dan kenikmatan dari Allah, baik di dunia maupun di akhirat nantinya. 

Acapkali kita melakukan kesalahan, terlebih kesalahan itu mengarahkan kita kepada keburukan, kita akan sulit untuk bahagia. 

Taubat sebagai pembersih jiwa dan pengakuan kesalahan juga dijabarkan dalam firman-Nya pada QS. An-Nahl ayat 119. 

ثُمَّ إِنَّ رَبَّكَ لِلَّذِينَ عَمِلُوا۟ ٱلسُّوٓءَ بِجَهَٰلَةٍ ثُمَّ تَابُوا۟ مِنۢ بَعْدِ ذَٰلِكَ وَأَصْلَحُوٓا۟ إِنَّ رَبَّكَ مِنۢ بَعْدِهَا لَغَفُورٌ

رَّحِيمٌ

Artinya: "Kemudian, sesungguhnya Tuhanmu (mengampuni) bagi orang-orang yang menggerakan kesalahan karena kebodohannya, kemudian mereka bertaubat sesudah itu dan memperbaiki (dirinya), sesungguhnya Tuhanmu sesudah itu benar-benar Maha Pengampun lagi Maha Penyayang." (QS. An-Nahl: 119).

BACA JUGA:Nasihat Dr. Fahruddin Faiz: Lakukan 2 Rumus Ini Dijamin Hidup Tidak Akan Gelisah dan Bisa Tenang dan Tenteram

BACA JUGA:Pesan Dr. Fahruddin Faiz: Tidak Perlu Khawatir dengan Takdir, Nikmati Saja Hidupmu Saat Ini

4. Mencari Rezeki dengan Jalan yang Diridai Allah Subhanahu wa Taala

Mencari rezeki dengan jalan yang diridai Allah sudah dijelaskan dalam QS. An-Nahl ayat 114. 

فَكُلُوا۟ مِمَّا رَزَقَكُمُ ٱللَّهُ حَلَٰلًا طَيِّبًا وَٱشْكُرُوا۟ نِعْمَتَ ٱللَّهِ إِن كُنتُمْ إِيَّاهُ تَعْبُدُونَ

Artinya: "Maka makanlah yang halal lagi baik dari rezeki yang telah diberikan Allah kepadamu; dan syukurilah nikmat Allah jika kamu hanya kepada-Nya saja menyembah." (QS. An-Nahl: 114). 

Rezeki yang baik adalah rezeki yang didapatkan dari jalan yang sesuai dengan syariat. Dengan memperoleh rezeki dengan cara yang halal, kita bisa memperoleh kebahagiaan di dunia dan di akhirat. 

Kategori :