Daun ini memiliki vitamin A dan vitamin C yang bisa membantu mengatasi berbagai masalah rambut.
Selain menggunakannya untuk mengatasi uban, kamu juga bisa memakainya untuk mengatasi rambut rontok, rambut kusam, dan juga rambut yang kusut. Rambut kusam pun bisa menjadi hitam berkilau.
BACA JUGA:Begini Cara Pakai Bedak Kelly dan Air Mawar Agar Glowing Permanen, Bebas Flek Hitam dalam 4 Langkah
Lalu, bagaimana cara membuat rebusan daun pepaya untuk menghitamkan rambut?
Cara membuat:
- Pertama, siapkan satu lembar daun pepaya
- Cuci daun pepaya sampai bersih dengan air mengalir
- Setelah itu, iris tipis-tipis daun pepaya
- Sembari melakukannya, rebus air
- Kalau sudah mendidih, masukkan daun pepaya
- Rebus daun pepaya selama 10 menit
- Saat airnya berubah menjadi kekuningan, matikan kompor
- Tuang air rebusan daun pepaya ke dalam wadah
Jangan buru-buru menggunakan daun pepaya yang baru mendidih untuk perawatan rambut, atau kulitmu akan melepuh. Diamkan sejenak sampai suhunya turun.
Kalau sudah, kamu bisa memakai daun pepaya dengan langkah berikut:
- Basuhkan rebusan daun pepaya ke kulit kepala dan rambut
- Pastikan merata dan terkena sampai akar
- Diamkan sebentar selama 15 menit
- Setelah itu, bilas rambut dengan air bersih
- Lanjutkan dengan keramas menggunakan shampo yang biasa kamu pakai
Cara membuat rebusan daun pepaya untuk menghitamkan rambut tadi bisa kamu lakukan di rumah. Tidak perlu setiap hari juga, kamu bisa melakukannya 2 kali dalam seminggu.
Penyebab Uban di Usia Muda
Perawatan tadi bisa kamu lakukan sedari dini, untuk menjaga rambut tetap sehat dan meminimalisir kemunculan uban.
BACA JUGA:5 Merk Maskara yang Tahan Air dan Tahan Lama, Nggak Luntur dan Tetap Lentik Meskipun Terkena Air
Sebab, uban tidak hanya tumbuh alami seiring bertambahnya usia saja. Rambut putih ini bisa muncul karena paparan sinar matahari yang berlebih.