2. Lidah Buaya
Lidah buaya memang sudah terkenal memiliki manfaat untuk kecantikan kulit dan juga rambut. Lidah buaya atau juga sering dikenal dengan Aloe Vera ternyata dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat.
Cara penggunaannya adalah menggunakan gel atau daging buah pada lidah buaya untuk mengatasi permasalahan kulit. Kamu cukup mengoleskan gel lidah buaya pada area yang berjerawat sebanyak 1 sampai 2 kali sehari. Atau juga bisa dijadikan masker wajah.
3. Teh Hijau
Teh hijau juga bisa menjadi bahan alami untuk mengatasi jerawat secara efektif. Disebutkan dalam sebuah penelitian bahwa teh hijau ini memiliki kandungan yang kaya akan antioksidan, sehingga dapat menekan produksi minyak berlebih pada wajah.
Teh hijau juga bekerja dengan cara melawan bakteri penyebab jerawat dan mengurangi peradangan.
Untuk cara pemakaiannya kamu bisa menyeduh teh hijau dengan air panas kemudian diamkan 3 sampai 4 menit. Setelah dingin celupkan kapas pada teh hijau dan tempelkan di area berjerawat.
Kamu juga bisa menjadikan teh hijau ini sebagai sleeping mask, dengan cara mengoleskan seduhan teh hijau tadi keseluruh area dan dibiarkan semalaman.
4. Es Batu
Bahan alami lain yang bisa mengatasi jerawat adalah es batu. Yaitu dengan cara mengkompres bagian yang berjerawat menggunakan es batu yang sudah dibungkus menggunakan kain.
Diamkan selama 20 sampai 30 detik, kemudian angkat dan beri jeda 1 menit sebelum kamu mulai mengkompres bagian jerawat seperti di awal tadi. Lakukan terus secara berulang hingga merasakan adanya perubahan pada bagian wajah yang berjerawat.
Penggunaan kompres es batu ini dapat mengurangi kemerahan, peradangan dan rasa nyeri yang timbul akibat jerawat meradang.
5. Masker Belerang