RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Ternyata, ada lho beberapa weton Tibo Loro yang diprediksi akan mengalami kesulitan sebelum mencapai kesuksesan menurut primbon Jawa. Penasaran? Yuk cek jawabannya di sini.
Di dalam tradisi dan kebudayaan masyarakat Jawa, weton atau hari kelahiran diyakini memiliki pengaruh yang sangat kuat terhadap karakter dan kepribadian seseorang serta nasib dan peruntungannya.
Nah, salah satu weton yang sangat menarik untuk dibahas adalah weton Tibo Loro, yang diyakini akan mengalami berbagai rintangan dan kesulitan terlebih dahulu di awal kehidupan sebelum akhirnya dapat mencapai kesuksesan.
Berdasarkan kitab primbon Jawa, orang-orang dengan weton Tibo Loro diketahui memiliki neptu berjumlah 8, yang berasal dari kombinasi antara penjumlahan neptu hari lahir dan neptu pasaran.
Menurut para ahli dari primbon Jawa, neptu yang berjumlah 8 ini melambangkan Lintang Pati yang sering diasosiasikan dengan ujian dan cobaan hidup yang sangat berat.
Akan tetapi, meskipun selalu dihadapkan dengan rintangan dan cobaan, weton Tibo loro juga memiliki neptu Lintang Laweyan yang nilainya berjumlah 4.
Menurut para ahli dari primbon Jawa, Lintang Laweyan ini melambangkan watak pekerja keras, pantang menyerah dan memiliki tekad sekeras baja.
Oleh karena itu, biasanya perpaduan neptu di atas akan melahirkan sosok pribadi tangguh yang mampu bangkit dari keterpurukan dan mampu meraih kesuksesan di kemudian hari.
BACA JUGA:Ditakuti Bangsa Jin, Inilah 3 Weton Paling Sakral menurut Primbon Jawa, Apakah Ada Weton Kamu?
Pada artikel kali ini, kita akan menjelajahi dan menggali lebih dalam tentang beberapa weton Tibo Loro yang diprediksi akan mengalami kesulitan terlebih dahulu di awal hidup sebelum mencapai puncak kejayaan.
Lantas, weton apa saja sih yang termasuk ke dalam weton Tibo Loro? Berikut ini adalah beberapa weton Tibo Loro yang diprediksi akan mengalami kesulitan sebelum mencapai kesuksesan menurut primbon Jawa yang dapat kalian ketahui.
Weton Tibo Loro yang Diprediksi Akan Mengalami Kesulitan Sebelum mencapai Kesuksesan