
Orang-orang yang lahir pada hari Kamis Wage biasanya cenderung peka terhadap energi di sekitar mereka dan mampu menangkap emosi dan perasaan orang lain dengan cepat.
Bagi orang-orang yang lahir pada hari Kamis Wage, kepekaan mereka terhadap perasaan orang lain bukan hanya sekedar kemampuan, namun juga merupakan sebuah anugerah yang dapat memperluas jaringan sosial dan membuka pintu-pintu rezeki yang tidak terduga.
Menurut para ahli dari primbon Jawa, dengan memanfaatkan kepekaan tersebut, para pemilik weton ini diyakini akan dapat menjalin hubungan yang kuat dan saling mendukung dengan orang-orang di sekitarnya.
Hal tersebut pada akhirnya dapat membantu orang-orang yang lahir pada hari Kamis Wage dalam mencapai kesuksesan dan rezeki yang berlimpah.
2. Senin Legi
Berdasarkan kitab primbon Jawa, orang-orang yang lahir pada hari Senin Legi biasanya memiliki kecerdasan emosional yang sangat tinggi dan mampu membaca bahasa tubuh, ekspresi wajah dan juga perasaan orang lain dengan sangat baik.
Menurut para ahli dari primbon Jawa, kemampuan ini memungkinkan orang-orang yang lahir pada hari Senin Legi untuk dapat menjalin hubungan yang kuat dan membangun kepercayaan dengan orang-orang di sekitar mereka.
BACA JUGA:Inilah 4 Weton Paling Hoki yang Selalu Membawa Keberuntungan Bagi Orang di Sekitarnya
Seperti yang telah kita ketahui bersama, kepercayaan dan hubungan yang baik sangatlah penting dalam mencapai kesuksesan dan rezeki yang berlimpah.
Oleh karena itu, apabila orang-orang yang lahir pada hari Senin Legi dapat memanfaatkan kemampuan mereka untuk memahami perasaan orang lain, maka hal tersebut diyakini dapat membuka peluang-peluang baru untuk mendapatkan rezeki.
3. Jumat Pahing
Berdasarkan kitab primbon Jawa, orang-orang yang lahir pada hari Jumat Pahing biasanya cenderung memiliki ketertarikan yang sangat besar terhadap psikologi dan dinamika sosial.
Orang-orang yang lahir pada hari Jumat Pahing seringkali memiliki kepekaan yang sangat tinggi terhadap perasaan orang lain dan mampu membaca situasi dengan sangat akurat.