RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Kamu driver grab car atau go car, beberapa mobil murah yang cocok untuk taksi online ini bisa kamu miliki lho.
Saat ini hampir di kota-kota besar di Indonesia, dapat dengan mudah ditemui taksi online, baik go car ataupun grab car, dan ini menjadi salah satu profesi yang cukup menjanjikan.
Profesi ini juga bisa menjadi profesi sampingan, tentu saja ketika ingin menjadi driver harus memiliki mobil yang cocok untuk mobilitas harian, berikut kami berikan beberapa rekomendasi mobil murah yang cocok untuk taksi online, simak sampai selesai ya guys.
1. Daihatsu Sigra
Rekomendasi mobil murah yang cocok untuk taksi online pertama kami menawarkan Daihatsu Sigra, yang usianya bisa dibilang masih cukup muda.
Daihatsu Sigra sendiri menggendong mesin berkapasitas 1.197 cc 4 silinder, dan menggunakan mesin berkode 3NR-VE DOHC VVT-i yang cukup bertenaga.
Selain memiliki karakter mesin yang cukup bertenaga, Daihatsu Sigra ini juga diklaim memiliki konsumsi bahan bakar yang cukup irit, cocok untuk taksi online.
Ada dua varian transmisi yang ditawarkan untuk mobil ini, yaitu manual dan matic dengan kedua varian transmisi ini konsumen bisa memilih sesuai dengan kebutuhannya.
2. Toyota Calya
Selanjutnya ada saudara dari Daihatsu Sigra, yaitu Toyota Calya yang juga memiliki tampilan eksterior yang sangat mirip namun memiliki beberapa perbedaan pada fiturnya.
Harganya sendiri, saat ini Toyota Calya generasi pertama dibandrol dengan harga mulai dari Rp 90 jutaan saja, dan cocok dijadikan taksi online.