BACA JUGA:Pilihan Terbaik! Inilah 3 Rekomendasi HP untuk Ojek Online 2 Jutaan, Punya GPS Terbaik dan Tahan Air
4. Perbandingan Performa
Untuk bagian performanya, Poco M6 Pro didukung oleh chipset Mediatek Helio G99 Ultra dengan fabrikasi 6nm yang konektivitas jaringan masih 4G.
Sedangkan untuk Realme C67 sudah mendukung chipset dari Snapdragon 685 dengan fabrikasi 6nm yang konektivitasnya masih berbasis 4G.
Melihat tenaga chipset yang digunakan, Poco M6 Pro dinilai memiliki performa yang lebih kencang dibandingkan dengan Realme C67.
Namun untuk aspek sensor di dalamnya, baik Poco M6 Pro maupun Realme C67 juga sama-sama sudah mendukung sensor NFC dan Gyroscope Hardware.
Kemudian reviewer melakukan gaming test Mobile Legends pada kedua HP ini. Kedua game ini sama-sama dapat menjalankan game dengan baik.
Hanya saja pada Poco M6 Pro settingan grafik dapat mencapai ultra dengan frame rate super. Sementara pada Realme mencapai settingan grafik ultra dengan frame rate maksimal di high.
5. Perbandingan Baterai
Poco M6 Pro maupun Realme C67 sudah dibekali kapasitas daya baterai sebesar 5000 mAh. Akan tetapi untuk Poco C67 sudah mendukung fast charging 67W.
Bahkan untuk Poco M6 Pro hanya membutuhkan waktu 53 menit atau kurang dari satu jam untuk mengisi daya baterai dari 10-100%.
BACA JUGA:Inilah Review Perbandingan Tablet Samsung A8 dan Xiaomi Pad 5, Harga 4 Jutaan Mana yang Lebih Oke?
BACA JUGA:Ketahui 4 Tips Memilih Tablet Android Terbaik Agar dapat Digunakan untuk Jangka Panjang!