4. Cosrx BHA Blackhead Power Liquid
Ada juga nih Cosrx BHA Blackhead Power Liquid sebagai skincare yang ampuh atasi komedo dan pori-pori besar. Toner satu ini mampu mengatasi berbagai masalah di kulit seperti pori-pori besar dan komedo.
Diformulasikan secara khusus dengan kandungan BHA dan niacinamide. Tak ayal, menjadikannya mampu mengontrol minyak berlebih di wajah.
Bahkan, dengan penggunaan yang rutin turut mengangkat sel kulit mati yang menumpuk di kulit. Efeknya wajah lebih cerah bebas kusam. Tenang aja, kombinasi kandunganya sangat aman bagi pemula sekalipun.
Cukup pakai setiap malam hari menjelang tidur. Maka dalam beberapa minggu akan terasa efek yang maksimal.
5. Avoskin Miraculous Refining Serum
Bagi kamu yang tengah mencari serum untuk menghilangkan komedo dan mengecilkan pori-pori. Wajib banget cobain Avoskin Miraculous Refining Serum.
Produk satu ini memiliki kandungan AHA, BHA dan niacinamide yang diformulasikan secara unik. Tak hanya itu, ada pula ceramide yang membantu meregenerasi kulit secara optimal.
Namun, untuk pemula bisa digunakan 3 kali dalam seminggu. Kemudian, naian konsistensi penggunaan setiap bulan jika tidak terjadi iritasi.
Produk ini juga bisa memberikan efek kulit menjadi lebih halus dan glowing. Alhasil, masalah seperti poti-poti besar dan komedo bisa diatasi sejak dini.
Tekstur serum nya yang ringan juga sangat mudah meresap. Jadi, tetap aman dan gak bikin lengket di kulit deh.
Selain rutin menggunakan produk diatas, pastikan kamu juga memperbaiki pola hidup. Misalnya, penuhi kebutuhan mineral tubuh tiap hari, konsumsi makanan dan mineman yang sehat dan hindari stres.
Sebab, gaya hidup yang sehat bisa meatu menjadikan kulit senantiasa terjaga dan sehat. Adapun hasil dari setiap produk akan bergantung pada kondisi awal kulit dan konsistensi penggunaannya ya. Semoga informasi kali ini bermanfaat untuk kamu dan selamat berbelanja! (*)