Ternyata Lebih Hemat BBM! Toyota Agya Buktikan Iritnya Melebihi Hybrid, Cek Harganya Jelang Idul Adha 2024

Jumat 07-06-2024,15:30 WIB
Reporter : Nadia Rahmasari
Editor : Dony Widyo

Toyota Agya mengusung mesin berkapasitas 1.0 L VVT-i yang dirancang untuk menghasilkan tenaga yang optimal dengan konsumsi bahan bakar yang minimal. Mobil non-hybrid satu ini juga dilengkapi dengan didukung transmisi otomatis Continuously Variable Transmission (CVT) yang memungkinkan perpindahan gigi yang halus dan efisien sehingga menghemat bahan bakar.

Toyota agya didukung dengan teknologi Eco Idle yang bisa mematikan mesin secara otomatis saat mobil berhenti sehingga menghemat bahan bakar.

Kelebihan Toyota Agya

1. Harga Terjangkau

Harga Agya jauh lebih murah dibandingkan mobil hybrid. Dengan kisaran harga mulai dari Rp 107,7 juta. 

Hal ini bisa menjadi pertimbangan utama bagi banyak orang yang ingin membeli mobil baru.

BACA JUGA:Siap Menemanimu Kemanapun! 5 Mobil Keluarga Irit dan Murah Ini Bisa Kamu Miliki, Harganya Dibawah 200 Juta!

BACA JUGA:Semakin Mempesona! Kawasaki W175 2024 Hadir dengan Pilihan Warna Baru, Harganya Tetap Terjangkau!

2. Perawatan Mudah dan Murah

Agya didukung dengan teknologi yang telah teruji dan mudah dirawat. Hal ini berarti bahwa biaya perawatannya pun lebih murah dibandingkan mobil hybrid yang menggunakan teknologi yang lebih kompleks. 

3. Performa Mesin Cukup

Meskipun memiliki mesin kecil, Agya sanggup menghasilkan tenaga yang cukup untuk penggunaan sehari-hari di dalam kota. Mesin ini juga termasuk halus dan minim getaran.

4. Handling Lincah

Agya memiliki dimensi yang kompak dan bobot yang ringan, sehingga membuatnya gesit dan mudah dikendalikan di jalanan perkotaan yang padat.

5. Sparepart Mudah Didapat

Agya menggunakan banyak komponen yang sama dengan Daihatsu Ayla. Hal inilah yang membuat sparepart Agya mudah didapat dan harganya pun relatif terjangkau.

Kategori :