RADARPEKALONGAN.DISWAY.ID - Sebagai bentuk komitmen dalam mendukung usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), Alfamart telah menjalin kemitraan strategis dengan berbagai pelaku usaha lokal di seluruh Indonesia.
Salah satu kisah sukses yang inspiratif datang dari Indriani, pemilik usaha aneka kue dan jajanan, yang usahanya sejak tahun 2018 dengan menyewa teras toko Alfamart di Jalan Veteran, Kota Pekalongan.
"Saya memilih berjualan kue dan jajanan karena, memang hobi dan senang membuat aneka kue sejak lama. Selain itu juga, untuk menambah penghasilan harian," kata Indriani, pemilik usaha aneka kue dan jajanan, Jum'at 14 Juni 2024.
Awalnya, ia melihat peluang besar ketika Alfamart baru saja membuka gerai di Jalan Veteran, Pekalongan. Dengan memilih lokasi strategis di teras Alfamart, Indriani berhasil menarik perhatian banyak konsumen.
Lokasi yang mudah dijangkau, dan popularitas Alfamart sebagai jaringan minimarket yang banyak dikenal orang memberikan dampak positif bagi perkembangan usahanya.
"Respon pelanggan sangat baik, bahkan ada yang sudah berlangganan sejak pertama kali saya jualan di sini," ucapnya.
Selama enam tahun beroperasi, usaha aneka kue dan jajanan milik Indriani terus berkembang pesat. Ia merasa fasilitas yang diberikan oleh Alfamart kepada penyewa seperti dirinya sudah sangat baik.
Berkat usahanya ini, Ia juga mampu membuka lapangan pekerjaan dan mempekerjakan beberapa orang.
"Jangan takut untuk memulai suatu usaha, karena sejatinya usaha itu tidak akan mengkhianati hasil," ucapnya.
Indriani berpesan, jika ingin memulai usaha mandiri maka harus berani dan tekun.
"Dengan keberanian, ketekunan, dan memilih lokasi strategis, kesuksesan dapat diraih," imbuhnya.
Indriani juga mengucapkan terimakasih kepada Alfamart yang sudah memberikan dukungannya untuk para UMKM, baik dari pelatihan, pendampingan, dan akses pasar yang lebih luas.
"Alfamart banyak sekali menyediakan berbagai fasilitas, dan dukungan untuk membantu pelaku usaha kecil dan menengah berkembang."
"Melalui kemitraan ini, saya berharap Alfamart dapat terus mendukung pertumbuhan UMKM lokal, dan memberikan dampak positif bagi perekonomian Indonesia secara keseluruhan," tambahnya.