Langkah penggunaannya pun cukup sederhana, karena kita hanya membutuhkan satu bahan tersebut tanpa campuran lainnya.
Cara penggunaan:
- Pertama, siapkan 1 butir telur saja
- Pecahkan dan ambil bagian putihnya
- Aduk putih telur sampai mengembang
- Oleskan putih telur tadi ke wajah atau bagian noda hitam
- Biarkan selama kisaran 10 menit sebelum dibilas
2. Menggunakan masker mentimun
Selanjutnya, ada cara pudarkan noda hitan tanpa skincare dengan menggunakan masker mentimun. Kandungan airnya yang cukup banyak bisa membantu menyegarkan kulit dan mengatasi noda hitam.
Bahkan, buah dengan warna hijau segar ini juga bisa membantu mengangkat sle kulit mati yang mana menjadi salah satu penyebab kulit kusam.
Cara penggunaan:
- Pertama, cuci mentimun sampai bersih
- Haluskan dengan menggunakan blender
- Setelah itu, aplikasikan ke wajah terutama pada bagian noda hitam
- Diamkan selama 30 menit sebelum dibilas
3. Menggunakan masker tomat
Selain mentimun, bahan alami lainnya yang juga kerap ada di dapur dan ternyata bisa dipakai untuk memudarkan noda hitam yaitu tomat.
Cara pudarkan noda hitan tanpa skincare tapi dengan menggunakan tomat ini juga akan membantu menjaga kulit dari efek buruk paparan sinar matahari.
Ada berbagai vitamin dan kandungan antioksidan yang membuatnya memiliki kemampuan untuk mengurangi berbagai masalah kulit.
Cara penggunaan:
- Pertama, siapkan 1 buah tomat
- Cuci bersih dan haluskan kemudian
- Aplikasikan masker tomat ke wajah yang sudah bersih
- Diamkan selama kisaran 15 menit lamanya
- Setelah itu, bilas wajah sampai bersih