4 Produk Kecantikan Bibir yang Cewek Perlu Punya, Ada Rekomendasi dari Emina Murah Cocok untuk Pemula!

Senin 08-07-2024,13:04 WIB
Reporter : Aisyah Auliyaunnisa
Editor : Wahyu Hidayat

RADARPEKALONGAN.CO.ID - Ada banyak produk make up dari mulai untuk complexion, alis, mata, hidung, hingga bibir. Nah berikut ini ada produk kecantikan bibir yang cewek perlu punya untuk terlihat tampil cantik maksimal.

Bibir merupakan area di daerah wajah yang punya kulit cukup sensitif. Bibir juga menjadi salah satu titik pusat wajah terlihat cantik saat diberi sentuhan make up yang tepat.

Sebelum fokus pada produk-produk lip make up, kita juga perlu memastikan bibir selalu ternutrisi lembab dan sehat. Sehingga saat diberi make up seperti lipstik bisa lebih awet dan tidak crack.

Karena saat bibir tidak terhidrasi dengan baik akan menyebabkan bibir pecah-pecah. Kondisi bibir ini tentu tidak sehat, dan ketika digunakan make up akan menghasilkan tampilan yang kurang baik karena banyak garis pecah-pecah di bibir.

BACA JUGA:5 Skincare Rutin Aman dari Emina dan Viva, Murah Bikin Kulit Jadi Cerah Glowing Aman untuk Remaja!

BACA JUGA:Review 6 Body Lotion Marina untuk Melembapkan dan Mencerahkan Kulit di Cuaca Panas, Cocok untuk Kulit kering

Nah maka dari itu kau perlu memiliki beberapa produk kecantikan bibir dari mulai lip care hingga lip make up yang akan membuat bibir terlihat lebih cantik maksimal.

Lip care ini berfungsi untuk menjaga kesehatan bibir agar tetap lembab dan plumpy. Sehingga saat digunakan lip make up juga akan lebih menyatu dengan bibir.

Untuk lip make up juga ada banyak variannya. Pada pembahasan kali ini kita akan membahas dua make up product sekaligus rekomendasi produk sebagai referensi make up bibirmu.

Yuk simak penjelasan selengkapnya untuk mendapatkan informasi yang lengkap terkait lip produk yang perlu cewek punya untuk mempercantik tampilan bibir.

1. Lip Balm - Emina Cosmetics Oh So Kissable Tinted Balm Stick, Rp 30.000

Lip balm punya manfaat sebagai lip care yang menutrisi dan melembabkan bibir. Lip balm dari Emina ini punya efek memberikan warna berbeda pada bibir. Namun tenang aja karena warna dari lip balm ini akan natural karena ada teknologi pH smart formula.

Bibir terlihat cantik pink natural saat digunakan, dan wajah jadi lebih fresh. Sudah dilengkapi dengan kandungan vitamin e, dan sea butter yang menjaga bibir tetap lembab. Untuk kelembabannya juga tahan hingga 8 jam. 

BACA JUGA:5 Merk Lip Tint Lokal yang Murah dan Tahan Lama, Gak Bikin Bibir Kering Walau Dipakai Seharian, Cek Disini!

BACA JUGA:Jadi Mulus Lagi! Ini 3 Bahan Alami untuk Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah, Yuk Cobain di Rumah

Kategori :