Jambore Pendidikan Non Formal Kabupaten Batang Jadi Ajang Silaturahmi dan Tingkatkan Prestasi Siswa PNF
Jambore Pendidikan Non Formal Kabupaten Batang 2024-IST-
BATANG, RADAR PEKALONGAN - Dewan Pimpinan Daerah Forum Komunikasi Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) menggelar Jambore Pendidikan Non Formal (PNF), akhir Oktober lalu di Lapangan Desa Reban. Tak hanya lembaga PKBM, tahun ini Jambore juga diikuti oleh Pengurus Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Kabupaten BATANG.
Kegiatan Jambore tahun ini dilaksanakan dengan meriah dan wajib menggunakan atribut Pramuka lengkap. Selain itu dibalut dengan aneka kegiatan Kepramukaan dan juga Pembentukan sekaligus pelantikan Kepengurusan Saka Widya Budaya Bhakti.
"Kami konsep dengan kegiatan pramuka sehingga punya daya tarik yang luar biasa bagi siswa Pendidikan kesetaraan Non Formal Baik B maupun C di PKBM Kabupaten Batang dan semua PKBM sebanyak 23 lembaga wajib untuk mendukungnya," jelas Ketua Forum Komunikasi PKBM Kabupaten Batang Kuat Santoso.
BACA JUGA:Marak Minuman Manis Kemasan, Dinkes Batang Minta Masyarakat Waspadai Diabetes pada Anak
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Pj Bupati Batang Lani Dwi Rejeki, Kepala Dinas Disdikbud Batang Bambang Suryantoro S dan jajarannya, Ketua Kwarcab Pramuka Batang Retno Dwi Iriyanto beserta Andalan, Ketua dan Sekretaris DPW FK PKBM Provinsi Jawa Tengah, Muspika Kecamatan Reban, Kepala Kowil Bidik Kecamatan Reban beserta Penilik dan tamu undangan lainnya.
"Saya sangat bangga dan berterima kasih kepada Ibu PJ Bupati di Tengah kesibukannya beliau masih menyempatkan hadir dalam kegiatan ini," imbuhnya. Hal ini turut mendapatkan apresiasi dari Pj Bupati Batang, Lani Dwi Rejeki.
BACA JUGA:Gelar Wayangan Lakon Babat Wanamarta, Pemkab Batang Promosikan Budaya Lokal ke Generasi Muda
Ia berpesan agar setelah dilantiknya pengurus baru, Saka Widya Budaya Bhakti harus aktif dalam menjalankan organisasi. Khususnya Saka dan Pramuka di PKBM se Kabupaten Batang.
"Alhamdulilah kegiatan ini berjalan lancar dan sukses berkat dukungan dari Dinas Pendidikan, Kwarcab Muspika dan Kwarran kecamatan Reban yang all out membantu pelaksanaan dari awal hingga selesainya kegiatan ini. Semoga DPD FK Kabupaten Batang dapat mengirimkan wakilnya di Lomba Jambore Kesetaraan Tahun 2025 di Kabupaten Banjarnegara dengan lebih siap dan lebih baik," harapnya.
Ketua Kwarcab Pramuka Batang, Retno Dwi Iriyanto turut Kmengapresiasi kegiatan Jambore PNF ini karena dilaksanakan dengan baik dan berjalan dengan sukses oleh FK PKBM Kabupaten Batang.
BACA JUGA:Fauzi Fallas, Sosok Calon Bupati Batang yang Dikenal Pekerja Ulet dan Dekat dengan Anak Buahnya
"Kami berharap Saka dan Pramuka PKBM ikut aktif dan berperan dalam mencetak generasi muda khusunya siswa Paket B,C menjadi insan yang berkarakter dan berjiwa nasionalisme yang tinggi," tutur Retno.
Ketua Panitia Jambore PNF, Tarmidi didampingi Sekretaris kegiatan, Eko Prasetyo menyebut, kegiatan ini digelar sebagai ajang silaturahmi antar siswa non formal dalam kebersamaan serta menggali prestasi.Kegiatan ini diikuti total oleh 400 peserta. Terdiri dari 230 siswa PKBM, 75 pengurus Himpaudi, 48 bina damping, dan 47 panitia lomba.
"Kegiatan ini turut dimeriahkan dengan 6 lomba. Seperti Lomba Hasta Karya Daur Ulang, Lomba Yel-Yel PKBM, Lomba Seni dan Kreasi, Lomba Poster, Lomba Penjelajahan/Halang Rintang, dan Lomba Tutor Berprestasi untuk para Tutor/Pendidik," pungkasnya. (nov)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: