RADARPEKALONGAN.CO.ID – Apakah kamu sedang mencari cara pudarkan noda hitam dengan cepat? Ternyata bisa pakai bahan alami saja, simak artikel berikut sampai akhir agar tau jawabannya.
Noda hitam kerap menghiasi kulit wajah. Bukannya menjadi semakin cantik, namun keberadaannya cukup mengganggu karena membuat tampilan warna kulit menjadi tidak merata dan tampak kusam.
Kemunculan noda hitam sendiri bisa diakibatkan karena adanya peradangan, bekas jerawat, bekas luka, dan bisa juga karena efek paparan sinar matahari di kulit wajah.
Selain menggunakan skincare dengan kandungan brightening, kamu bisa juga memanfaatkan bahan alami yang dijadikan masker untuk membantu mengatasi noda hitam tersebut.
BACA JUGA:5 Foundation Terbaik untuk Usia 40 Tahun ke Atas, Samarkan Pori Flek Hitam dan Garis Halus
Masker buatan sendiri ini akan membantu mengangkat sel kulit mati dan pudarkan noda hitam yang mengganggu. Bagaimana cara bikinnya? Yuk, simak beberapa tips berikut!
Cara Pudarkan Noda Hitam dengan Cepat
1. Menggunakan masker pepaya kombinasi madu
Yang pertama, kita bisa membuat masker dari kombinasi pepaya dan madu. Kedua bahan alami ini akan menjadi kombinasi yang bagus untuk mencerahkan wajah.
Pepaya adalah salah satu buah dengan kandungan vitamin A, sekaligus memiliki enzim papain yang akan bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati.
Masker pepaya akan bertindak sebagai eksfoliator alami sehingga kulit cerah dan bersih sekaligus. Selain itu, buah ini juga bisa mengatasi jerawat yang meradang lho.
BACA JUGA:DIY Masker Alami untuk Kulit Berminyak, Bikin Wajah Glowing Bebas Kilap Pakai 2 Tips Berikut!
Kadungannya akan membantu menenangkan peradangan, juga sekaligus menunda proses penuaan kulit seperti tampilan garis halus dan noda hitam di wajah.