Untuk kamera ultrawide-nya menggunakan resolusi 8MP dengan sudut pandang penglihatan 119 derajat. Kemudian HP ini juga memiliki kamera makro sebagai lensa ketiganya hadir dengan resolusi 2MP.
Sebagai kamera depannya menggunakan resolusi 16MP yang dibekali kemampuan merekam video 1080p di 60FPS.
Kemampuan fotografinya bisa dibilang jempolan terutama pada foto bunga dan dedaunan yang menampilkan detail mantap.
Kemampuan foto malam harinya juga menunjukkan noise yang begitu minim. Sementara untuk harga HP ini dibanderol mulai Rp 3,8 jutaan.
4. Poco F6
Terakhir ada Poco F6 sebagai salah satu rekomendasi untuk HP Xiaomi Kamera OIS Super Stabil. HP ini dibekali kamera utama 50MP yang mendukung OIS.
Teknologi ini menghasilkan gambar lebih tajam dengan blur minimal, terutama pad kondisi minim cahaya. Lalu kamera keduanya terdapat lensa ultrawide 8MP, adapun di bagian depan tersemat lensa 20MP fixed focus.
Soal hasil rekaman video kamera utama yang paling unggul dengan hasil video maksimal 4K 30 FPS. Kamera depan di urutan kedua dengan resolusi video mentok di 1080p 60 FPS.
Sementara itu kamera ultrawide bisa hasilkan video maksimal di resolusi 1080p 30FPS. Fitur penstabilan video tersedia namun tidak aktif pada resolusi 4K 60 FPS.
Bicara hasil foto tangkapan fotonya, HP ini mampu menciptakan foto dengan detail tinggi, warna yang pekat serta rentang dinamis yang luas.
Kemampuan low light kamera utamanya cukup baik dan minim sekali noise. Pada varian 8/256GB dibanderol mulai harga Rp 4,9 jutaan.
Itulah beberapa rekomendasi HP Xiaomi Kamera OIS Super Stabil yang dapat dijadikan salah satu rekomendasi menarik. Semoga ulasan di atas dapat bermanfaat. (*)