Termuda, Siap Maju FASI Provinsi

Sabtu 02-11-2019,15:00 WIB

BERFOTO - M. Rikza Chamami, santri TPQ Nuril Quran Silirejo juara Lomba Kaligrafi FASI Kabupaten.

TIRTO - Setelah menaklukkan ajang Festival Anak Sholeh Indonesia (FASI) tingkat Kecamatan Tirto, M. Rikza Chamami, santri TPQ Nuril Quran Silirejo kembali berhasil meraih Juara I cabang lomba kaligrafi FASI tingkat Kabupaten Pekalongan.

Prestasi tersebut menjadi sangat membanggakan, pasalnya Rikza adalah peserta termuda yang mengikuti cabang lomba kaligrafi. Saat ini ia masih berusia 7 tahun dan masih duduk di kelas II Madrasah Ibtidaiyah (MI). "Alhamdulillah sangat bangga dengan prestasi Rikza. Dia mulai masuk TPQ sejak 2016 akhir. Dulu pertama ikut Lomba FASI tahun 2017 cabang lomba mewarnai, alhamdulillah dapat juara 1 tingkat kabupaten. Sayangnya tidak ada tingkat provinsinya, dan tahun ini, dia kembali bisa membuktikan pada cabang lomba kaligrafi, sekaligus siap mewakili Kabupaten Pekalongan ke tingkat Provinsi," tutur pendamping sekaligus guru jilid 3 TPQ Nuril Quran Silirejo, Fatkhul Ribkhah.

Tak tanggung-tanggung, ia berhasil mengalahkan para kompetitornya yang saat ini duduk di tingkat SMP/MTs. Prestasi Rikza tentu disambut bangga oleh segenap keluarga besar TPQ yang dikepalai oleh Ibu Tasripah ini.

Dijelaskan pula selain berbakat, Rikza tercatat aktif mengikuti berbagai kompetisi melukis, mewarnai, kaligrafi, hingga Musabaqoh Tilawatil Quran (MTQ). Bahkan saat ini ia telah berhasil mengumpulkan 23 trofi kejuaraan pada usianya yang baru menginjak 7 tahun.

Usai menjuarai FASI Kabupaten Pekalongan, Rikza bersiap untuk maju dalam gelaran FASI tingkat provinsi yang akan diselenggarakan di Asrama Haji Donohudan, Solo, pada 22 hingga 23 November 2019 mendatang. "Semoga pada tingkat provinsi nanti, Rikza mampu meraih hasil terbaik," tandasnya. (yak)

Tags :
Kategori :

Terkait