Fajar menambahkan bahwa proses berikutnya, pada Jumat (30/8/2024) sampai Sabtu (31/8/2024), kedua bakal pasangan calon yang sudah mendaftar itu akan menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUP Kariadi, Semarang.
Selanjutnya, tahapan berikutnya adalah penetapan pasangan calon pada 22 September serta penetapan nomor urut pada 23 September 2024 mendatang.
BACA JUGA:2 Paslon Daftar ke KPU Kabupaten Pekalongan, Riswadi-Mukhammad Amin dan Fadia Arafiq-Sukirman
Sebelumnya, pada hari pertama pendaftaran, 27 Agustus 2024, bakal pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pekalongan HA Afzan Arslan Djunaid dan Hj Balgis Diab (Aaf-Balgis) telah mendaftar ke KPU.
Mereka diusung oleh 8 parpol, yakni PDI Perjuangan, Partai Golkar, PPP, Partai Nasdem, Partai Gerindra, Partai Hanura, Partai Demokrat, dan PSI.