RADARPEKALONGAN.CO.ID - Apakah kamu penasaran dengan apa saja vespa matic paling laris tahun 2024 ini, berikut kami berikan informasinya.
Vespa merupakan salah satu merk motor ternama di dunia, dan sejak dulu masih bertahan dengan pesonanya bagi kalangan anak-anak muda, apalagi saat ini sudah hadir dengan varian maticnya yang lebih praktis dan stylish.
Di tahun 2024 ini, menjadi salah satu tahun yang cukup menarik bagi para pecinta produk Vespa, karena ada beberapa vespa matic paling laris tahun 2024, kira-kira ada apa saja ya, yuk simak sampai selesai.
BACA JUGA:Kawasaki Brusky 125 Menjadi Motor Matic Kawasaki yang Banyak Dinantikan, Spesifikasinya Bikin Kaget!
1. Vespa Primavera 150
Vespa matic paling laris tahun 2024, pertama ada Vespa Primavera 150, yang menjadi salah satu model Vespa paling banyak diminati oleh anak-anak muda.
Selain menawarkan desain yang klasik dan tetap terlihat stylish, Vespa Primavera 150 ini juga hadir dengan menawarkan kombinasi sempurna.
Yaitu antara kenyamanan dan juga performa mesinnya, dimana mesin berkapasitas 150 cc ini mampu memberikan tenaga yang cukup untuk kebutuhan berkendara para pemiliknya, baik harian ataupun perjalanan jarak jauh.
Selain itu, Vespa Primavera 150 ini juga sudah dibekali dengan berbagai fitur-fitur modern yang canggih, seperti sistem pengereman ABS, lampu LED dan masih banyak lagi.
BACA JUGA:Jangan Sepelekan! inilah 5 Bagian Motor yang Wajib Diperiksa Ketika Service, Bikin Performa Lincah
BACA JUGA:Manakah yang Lebih Baik? Inilah Battle Motor Honda Vario 160 dengan Yamaha Lexi 155
Ada banyak pilihan warna juga yang ditawarkan, selain itu banyak aksesoris tambahannya juga, sehingga pemilik bisa mengekspresikan gaya mereka.
2. Vespa Sprint 150
Selanjutnya ada Vespa Sprint 150, yang juga menjadi vespa matic paling laris tahun 2024, yang hadir dengan menggabungkan antara gaya yang sporty dan kepraktisan cukup baik.