Dengan tambahan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders, diprediksi Shin Tae-yong akan menurunkan formasi 3-4-3.
Posisi penjaga gawang kemungkinan besar akan ditempati oleh Maarten Paes yang tampil sangat gemilang ketika bermain melawan Arab Saudi dan Australia.
Di lini pertahanan, Mees Hilgers akan berduet dengan Rizky Ridho dan Jay Idzes ataupun dengan Jordi Amat.
Sementara itu, Calvin Verdonk dan Sandy Walsh berpotensi mengisi posisi wing back kiri dan wing back kanan, dengan Pratama Arhan dan Asnawi Mangkualam sebagai back up plan nya.
BACA JUGA:Emil Audero Konfirmasi Akan Gabung Timnas Indonesia, Ayo Come On! Katanya
BACA JUGA:Alasan Justin dan Sananta Tidak Dipanggil STY di Laga VS Bahrain dan China, Kalah Saing?
Di lini tengah, nama-nama seperti Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, dan Ivar Jenner diharapkan mampu mengendalikan permainan.
Lini depan akan diperkuat oleh Eliano Reijnders yang mendukung serangan bersama Rafael Struick dan Ragnar Oratmangoen.
Formasi tersebut diharapkan dapat memaksimalkan potensi serangan Timnas Indonesia dari sayap, terutama karena pertahanan Bahrain dikenal lemah di sisi tersebut.
Tantangan di Laga Tandang melawan Bahrain menjadi hal yang tidak boleh dianggap remeh oleh Timnas Indonesia ataupun dianggap sebagai mission imposible.
BACA JUGA:Apakah Mees Hilgers dan Eliano Reinjders Bisa Berlaga Melawan Bahrain dan China? Ini Faktanya
Walaupun mereka sempat meraih kemenangan atas Australia, Bahrain kebobolan lima gol dari Jepang, yang mana hal tersebut menunjukkan kelemahan mereka di sisi pertahanan.
Hal tersebut menjadi peluang besar bagi Timnas Indonesia untuk dapat memanfaatkan kecepatan dan kemampuan eksploitasi sayap dari Eliano Reijnders dan pemain lainnya.
Sementara itu, menghadapi Tiongkok di laga tandang setelah melawan Bahrain akan menjadi ujian yang tak kalah berat.
Tiongkok memiliki pertahanan yang lebih solid, namun dengan strategi yang tepat, Timnas Indonesia memiliki peluang untuk bisa mendapatkan hasil positif di laga ini.