Buah lemon memiliki kandungan asam yang cukup tinggi yang mana bisa mengatasi noda.
Selain itu, aromanya juga segar dan khas sehingga bisa membantu menyegarkan bau baju yang apek.
Dengan begitu, kita bisa mendapatkan aroma segar pada pakaian yang kita pakai tanpa harus menggunakan pewangi.
BACA JUGA:Life Hack: 4 Cara Menggunakan Lemon untuk Membersihkan Alat Dapur, Apa Saja?
BACA JUGA:Life Hack: 4 Trik Membersihkan Dapur Paling Mudah Anti Repot!
Untuk menggunakannya, campurkan perasan air lemon ke dalam air yang akan dipakai untuk mencuci baju.
Setelah itu, kamu bisa mencuci baju seperti biasa maka bau apek pun akan hilang.
4. Menggunakan pewangi alami
Selain beberapa cara mengatasi baju apek yang sudah disebutkan di atas, sebenarnya kita bisa menggunakan pewangi alami lho.
Pewangi yang dimaksud adalah kopi bubuk ataupun kulit jeruk yang sudah dikeringkan.
BACA JUGA:Liburanmu Pasti Tambah Seru, 5 Wisata Alam di Bogor yang Lagi Hits Ini Wajib Kamu Kunjungi!
BACA JUGA:Bingung Hari Minggu Mau Kemana, 5 Tempat Wisata Ramah Anak di Purbalingga Ini Bisa Kamu Kunjungi!
Penggunaannya sangat mudah, kita hanya perlu memasukkan bubuk kopi atau kulit jeruk ke dalam kantong kertas.
Pewangi alami tersebut pada tempat penyimpanan pakaian untuk menghilangkan bau apek.
Sebab, bau apek pada pakaian juga bisa terjadi karena lemari yang sangat lembab sehingga menjadi tempat pertumbuhan jamur.
Itu dia beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi bau apek pada pakaian.
Selain itu, kamu bisa menjemur baju di tempat yang terkena sinar matahari dan menyimpannya dengan benar di tempat yang kering dan tidak lembab.