RADARPEKALONGAN.CO.ID - Pada artikel kali ini, kita akan membahas mengenai beberapa weton urat emas dan balungan sugih yang merupakan rahasia rezeki luar biasa hingga usia tua menurut primbon Jawa.
Dalam Primbon Jawa, istilah urat emas dan balungan sugih merujuk pada tanda lahir yang diyakini membawa keberuntungan dan rezeki luar biasa.
Orang-orang dengan weton berikut ini sering kali dapat menikmati kemakmuran hingga usia tua.
Dilansir dari kanal Youtube Primbon Cirebon, berikut ini adalah tujuh weton yang disebut memiliki energi khusus untuk kesuksesan dan stabilitas ekonomi.
BACA JUGA:Ramalan Zodiak Besok 14 November 2024: Keberuntungan dan Tantangan Menanti!
BACA JUGA:Ramalan Shio Besok 14 November 2024: Hari Keberuntungan Siapa?
Weton Urat Emas dan Balungan Sugih
1. Senin Wage
Pemilik weton Senin Wage biasanya dikenal pekerja keras dan bertanggung jawab. Meski terkadang sensitif, namun mereka memiliki kepribadian yang sportif dan semangat pantang menyerah.
Menurut para ahli dari primbon Jawa, rezeki mereka cenderung stabil dan berkah, sehingga memungkinkan mereka menghadapi berbagai tantangan dengan penuh optimisme.
2. Selasa Legi
Berdasarkan kitab primbon Jawa, orang-orang yang lahir pada hari Selasa Legi memiliki aura sensitif namun berkepribadian luhur.
Menurut para ahli dari primbon Jawa, kemampuan mereka dalam menginspirasi lingkungan sekitar membuat mereka dihormati.
Berkat karisma tersebut, rezeki sering datang dari berbagai arah, baik melalui karier maupun hubungan sosial.
BACA JUGA:Ramalan Zodiak Besok: Zodiak yang Akan Beruntung Pada Tanggal 14 November 2024