PEKALONGAN, RADARPEKALONGAN.CO.ID - Dalam rangka merayakan dies natalis ke-48, SMP Negeri 6 Pekalongan menggelar beragam acara diantaranya Festival Film Budaya Nusantara, Literasi Fest bertajuk Pesta Kata Nusantara, Jalan Sehat, Silahturahmi Alumni, Istighosah, Karnaval Dolanan Nusantara, Gala Aksi Sendratasik, dan Kirab Budaya, serta dimeriahkan dengan Bazar Kuliner selama 5 (lima) hari.
Kepala SMPN 6 Pekalongan, Qurratiani menyampaikan untuk kegiatan dies natalis ke 48 ini di padukan dengan kegiatan P5, untuk Literasi Fest bertajuk Pesta Kata Nusantara digelar beberapa lomba seperti lomba mendongeng, cipta puisi, dan cipta cerpen untuk siswa kelas 4-6 SD se-Kota Pekalongan yang di ikuti 78 peserta, sedangkan Karnaval dolanan nusantara dan Festival film budaya merupakan hasil karya P5 kelas 7 dan 8, kegiatan dies natalis ditutup dengan kirab budaya.
"Melalui dies natalis ini kita ingin bisa menggenang sejarah layanan pendidikan untuk masyarakat Kota Pekalongan dengan berkomitmen mengali potensi siswa untuk berprestasi, seperti tema kali ini Gen Kartini Membangun Masa Depan Menghargai Sejarah, Menciptakan Prestasi," ungkapnya.
BACA JUGA:SMPIT-SMAIT Assalaam Boarding School Gelar Learning Experience Trip Malaysia & Thailand
BACA JUGA:Peringati Milad Muhammadiyah ke-112, Kwarda Hizbul Wathan Kota Pekalongan Gelar Kemah Hizbul Wathan
Pada pelaksanaan dies natalis ini, 3 hari pertama dimanfaatkan sebagai puncak Gelar Karya P5 dengan menampilkan kreasi dari seluruh siswa kelas 7, 8, dan 9. Selain melibatkan semua siswa dan alumni, kegiatan ini juga turut mengundang para pelajar SD sekitar.
"Kami berharap pada usia yang ke-48 tahun ini SMPN 6 Pekalongan bisa memberikan pengaruh positif bagi lingkungan sekitar, khususnya di bidang pendidikan Kota Pekalongan," pungkas Aini.(Mal)