Pohon Tumbang Tutup Jalur Kajen - Kandangserang di Pegunungan Pekalongan

Jumat 03-01-2025,05:54 WIB
Reporter : Hadi Waluyo
Editor : Dony Widyo

KAJEN, RADARPEKALONGAN.CO.ID - Hujan lebat kembali mengakibatkan pohon tumbang di wilayah pegunungan Kabupaten Pekalongan. 

Kali ini pohon tumbang menutup jalur Kajen - Kandangserang, Kabupaten Pekalongan, Rabu, 1 Januari 2025.

Agar arus lalu lintas kembali normal, petugas gabungan dari TNI-Polri dan BPBD Kabupaten Pekalongan melaksanakan evakuasi pohon tumbang di jalur pegunungan tersebut, Rabu, 1 Januari 2025.

Kapolsek Kandangserang Iptu Slamet Riyadi, mengatakan, hujan lebat berkepanjangan mengguyur wilayah Kandangserang pada Selasa malam, 31 Desember 2024. Akibatnya, pohon tumbang pada keesokan harinya.

"Pada Rabu pagi, 1 Januari 2025, sekitar pukul 10.00 WIB, pohon yang berada di lereng jalan roboh hingga menutupi jalan,” kata dia.

Baca juga:Pohon Tumbang Tutup Jalan Raya Paninggaran - Kajen, Jalan Provinsi Sempat Tertutup

Iptu Slamet menerangkan, peristiwa itu terjadi di Jalan Raya Tajur yang menghubungkan Kecamatan Kajen dengan Kecamatan Kandangserang.

Polsek Kandangserang yang menerima laporan segera berkoordinasi dengan Koramil dan petugas BPBD Kabupaten Pekalongan guna melakukan evakuasi.

"Kami dibantu rekan-rekan dari TNI, BPBD Kabupaten Pekalongan dan warga sekitar berhasil mengevakuasi pohon tersebut. Alhamdulillah, arus lalu lintas sudah normal kembali,” ungkap Kapolsek Kandangserang.

Menurutnya, tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Namun, pihaknya tetap mengimbau kepada masyarakat yang melewati wilayah itu untuk selalu waspada dan berhati-hati, terlebih saat hujan turun.

Kategori :