
Akibat kecelakaan tersebut, arus lalu lintas di jalur Pantura Batang sempat tersendat. Proses pemadaman api dan evakuasi kendaraan yang terbakar memakan waktu cukup lama, sehingga menyebabkan antrean kendaraan di kedua arah.
Petugas kepolisian dibantu warga berupaya mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan panjang. Setelah api berhasil dipadamkan dan arus lalu lintas berangsur kembali normal.
Hingga saat ini, kasus kecelakaan tersebut masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.