Ada beberapa tips untuk kalian agar pengajuan kalian disetujui, yaitu sebagai berikut :
- Pastikan usaha kalian aktif dan produktif
- Rekam jejak keuangan baik, tidak masuk daftar hitam BI Checking/SLIK
- Gunakan rekening Mandiri aktif untuk transaksi usaha
- Siapkan dokumen lengkap dan jelas
- Jangan ajukan pinjaman terlalu besar, sesuaikan dengan skala usaha
BACA JUGA:15 Rekomendasi Aplikasi Pembukuan Keuangan untuk Bisnis dan Usaha
KUR Mandiri adalah solusi terbaik untuk kalian yang ingin mengembangkan usaha dengan modal ringan dan bunga rendah. Namun, agar pinjaman kalian disetujui, penting untuk memenuhi semua syarat yang telah ditentukan.
Mulai dari identitas diri, legalitas usaha, sampai dokumen pendukung lainnya, semuanya harus dipersiapkan dengan baik. Jangan lupa juga untuk memilih jenis KUR yang sesuai dengan kapasitas dan kebutuhan usaha kalian.
Jadi, buat kalian pelaku UMKM yang ingin naik level, KUR Mandiri bisa jadi langkah awal yang sangat strategis!