Bisa Sekolah Sekaligus Nyantri

Bisa Sekolah Sekaligus Nyantri

*Muhammadiyah Boarding School Batang

BATANG - PCM Muhammadiyah Batang tahun ini membuat gebrakan untuk memajukan kualitas pendidikan di Batang. Salah satunya dengan mengembangkan Muhammadiyah Boarding School Batang. Dimana nantinya siswa tak hanya bisa belajar di sekolah formal, namun bisa sekaligus nyantri.

"Tahun ini kami berkomitmen untuk meningkatkan mutu pendidikan di Batang. Tak hanya belajar pendidikan non formal saja, Tao di sini siswa bisa sekaligus nyantri. Jadi lulus program ini bisa mendapatkan dua Ijazah sekaligus," ujar Ketua Lembaga Pengembangan Pondok Pesantren Muhammadiyah (LPPM), Yanuar Ismail SPd didampingi Kepala MA Muhammadiyah Bayang, Nurudin SPdI saat diwawancarai, Senin (8/6/2020).

Lebih lanjut, Muhammadiyah Boarding School menawarkan berbagai program unggulan. Seperti program Tahfidz dan Tahsin. Sehingga setelah lulus, tak hanya mengantongi ijazah sekolah formal dan ponpes, tetapi siswa juga mampu menghafal Alquran minimal 15 juz.
Tak hanya itu, fasilitas yang diberikan pun lengkap untuk mendukung pembelajaran formal dan pesantren. Seperti pendampingan belajar, asrama, WiFi 24 jam, satu anak satu komputer atau laptop dan lainnya. Meski fasilitas yang ditawarkan cukup lengkap, namun pihaknya menjamin biaya program ini masih terjangkau.

"Tentunya kami sediakan asrama. Jadi selama 24 jam anak terpantau. Baik ketika belajar formal maupun saat belajar di pesantren. Untuk WiFi dan komputer juga tersedia. Sehingga anak tetap bisa memanfaatkan teknologi untuk belajar. Selain itu anak juga akan didampingi guru. Sehingga di luar jam belajar pun, ketika mereka butuh pendampingan maka bisa belajar di bawah pendampingan guru tersebut," imbuhnya.

Konsep pendidikan yang terbilang baru di Batang ini membuat masyarakat antusias. Sehingga pihaknya pun kini membuka pendaftaran gelombang ketiga. Pendaftaran santri pun rencana akan ditutup hingga 30 Juli mendatang.

"Masyarakat cukup antusias dengan Muhamadiyah Boarding School ini. Karena di Batang masih terhitung baru. Kami pun masih membuka pendaftaran hingga 30 Juli mendatang," pungkasnya. (nov)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: