Guru dan Orang Tua Berperan Penting Menjadikan Anak yang Sholih dan Sholihah

Guru dan Orang Tua Berperan Penting Menjadikan Anak yang Sholih dan Sholihah

BUARAN - Peran orang tua dan guru dalam pendidikan sangat penting sekali sebagai upaya menyiapkan generasi yang sholih dan sholihah.

Hal itu disampaikan oleh Anggota DPR RI FPKB Komisi X Bisri Romly saat memberikan wawasan kepada wali murid dalam acara menyambut tahun ajaran baru di MI Salafiyah Sapugarut, Kecamatan Buaran, Rabu (20/7/2022).

Peran orang tua sendiri dalam mendidik anak sangat krusial, orang tua memegang peranan penting dalam mendampingi dan mendidik anak di kehidupan sehari-hari.

"Tugas orang tua dalam pendidikan anak yakni mengontrol jam belajar anak dirumah, memantau kemampuan akademik anak, memperhatikan kepribadian anak, membantu anak mengenali dirinya sendiri dan menjadi teman curhat bagi anak," jelasnya.

Kemudian dalam mendidikan anak, tetap harus dilandasi dengan pengetahuan agama agar anak bisa pribadi yang berakhlakul karimah serta menjadi anak yang sholih dan sholihah.

Peran guru sebagai tenaga pendidik, tugas utama guru adalah memberikan ilmu yang bermanfaat bagi masa depan anak. Di samping itu, seorang guru juga diharapkan mampu memberikan pendidikan moral dan sopan santun kepada anak, menanyakan ketika anak mengalami kesulitan dalam proses belajar mengajar, memberikan motivasi belajar, memberikan arah kegiatan belajar, memberikan fasilitas untuk proses belajar anak, dan sebagai penengah terhadap kesulitan belajar maupun bergaul yang mungkin dihadapi anak di sekolah.

Selain perannya terhadap murid, guru juga wajib memberikan laporan perkembangan anak kepada orang tuanya dan berdiskusi dengan orang tua jika ada masalah yang berkaitan dengan anak di sekolah. Ada baiknya jika guru juga melakukan kunjungan ke rumah secara berkala agar tahu bagaimana perkembangan anak didiknya di rumah.

"Agar peran guru dan orang tua berfungsi dengan optimal, diperlukan kerja sama yang baik antara keduanya. Selalu komunikasikan kemajuan pendidikan anak Anda dengan bertanya pada guru di sekolahnya," tandasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: