SMAN 1 Berbagi Berkah di Tengah Pandemi

SMAN 1 Berbagi Berkah di Tengah Pandemi

KOTA - SMAN 1 Pekalongan menggelar peringatan hari Raya Idul Adha pada tahun ini dengan menyembelih empat ekor sapi yang akan dibagikan kepada masyarakat sekitar yang membutuhkan, Senin (3/8/2020).

Disampaikan Kepala SMAN 1 Pekalongan, Budi Hartati MPd, bahwa kegiatan kurban ini merupakan salah satu wujud syukur SMAN 1 Pekalongan atas segala kenikmatan yang Allah berikan kepada warga SMAN 1 Pekalongan, sehingga tahun ini terkumpul empat sapi yang akan dibagikan kepada masyarakat.

"Ada sekitar 800-an kantong daging nanti yang akan dibagikan kepada masyarakat. Semoga Allah ridho serta berkah tercurah kepada SMAN 1 Pekalongan," ungkap Budi.

Selain itu, ia juga mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada semua pihak yang mendukung kegiatan kurban. Sehingga kegiatan lancar dan penuh kebahagiaan. "Jadi empat sapi ini adalah satu sapi dari keluarga salah satu alumni, satu sapi lagi dari alumni 1991, satu dari OSIS dan satu lagi kelompok guru dan orang tua siswa. Kalau program bersama alumni ini bisa tersosialisasikan lebih awal, mungkin bisa lebih banyak lagi hewan yang bisa dikurbankan dan semakin luas kemanfaatannya," jelasnya.

Meski begitu, namun ia optimis bahwa untuk tahun depan akan bisa berjalan lebih baik dan tahun ini bisa menginspirasi para alumni yang lain untuk memajukan dan membantu Masyarakat SMAN 1 Pekalongan. "Harapannya para alumni bisa mengisnpirasi adek SMAN 1 untuk mengikuti jejak mereka, kesusksesan, karier, dan ingat kepada Allah serta peduli kepada lingkungan,"terang Budi.

Ditambahkan Ketua Panitia kegiatan Suryadi SPd bahwa kegiatan kurban tahun ini berbeda dari kurban SMAN 1 Pekalongan pada tahun-tahun sebelumnya. Karena tahun ini sekolah menjadi tempat langsung yang digunakan untuk proses penyembelihan hingga pengemasan siap di distribusikan.

"Biasanya kita tidak sembelih di sekolah, jadi kita drop 1sapi ke suatu daerah, kita sembelih disana dan bagikan di daerah tersebut juga sekitar sekolah. Namun tahun ini berbeda hewan kurbannya lebih banyak dan prosesi semua di lakukan di sekolah langsung,"tandas Suryadi.

Setidaknya ada 800 paket daging yang akan didistribusikan dilingkungan SMAN 1 Pekalongan, mulai dari masyarakat sekitar sekolah, siswa yang tidak mampu, serta guru dan pensiunan guru SMAN 1 Pekalongan.

"Karena ini ada alumni yang ikut berkurban, niat mereka memang ingin berbagi dengan bapak ibu guru SMAN 1 Pekalongan jadi guru-guru dan pensiunan guru SMAN 1 Pekalongan juga akan mendapatkan daging kurban, lalu 367 paket untuk masyarakat sekitar, 192 untuk siswa kurang mampu, seluruh yang terkait denga lingkungan SMA, baik tukang parkir, tukang smpah, penyapu penjual di depan sekitar ada 20 bungkus, keyayasan Al Kahfi 30 bungkus, tukang yang kerja di sekolah 20, kantin 11 bungkus dan sisanya rencana kita akan ke yayasan yang terdekat,"imbuhnya.

Pihaknya berharap acara kurban ini minimal bisa mendidik bagi masyarakat SMAN 1 Pekalongan untuk senantiasa berbagi, serta bagi siswa khususnya bisa menjadi inspirasi dan melatih untuk bisa berkurban secara mandiri ditahun-tahun berikutnya.(mal/adv).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: