Satu Abad, Warna NU Harus Lebih Solid

Satu Abad, Warna NU Harus Lebih Solid

HADIRI - Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menghadiri pertemuan Muslimat NU Kesesi. --

KAJEN - Bupati Pekalongan Fadia Arafiq, Rabu (01/02/2023) sore ikut menghadiri pertemuan pertemuan Muslimat se Kecamatan Kesesi di Masjid Al Istiqomah Desa Podosari Kecamatan Kesesi. 

 

Dalam kesempatan itu dihadiri ratusan ibu ibu anggota dan pengurus Ranting Muslimat. Nampak hadir pula pemerintah Desa setempat, Muspika Kesesi dan sejumlah tamu undangan. 

Pada kesempatan itu, Bupati Pekalongan Fadia Arafiq menyampaikan di usia NU satu abad, warga NU harus lebih solid. 

 

"Begitupula Muslimat yang ibu-ibunya betul betul luar biasa. Kenapa ibu-ibu ini dengan memiliki duit Rp 50.000 merupakan manajer yang hebat. Bapak-bapak kasih Rp 50.000 bisa belanja, bisa kasih jajan anaknya bisa ini bisa itu dan semuanya bisa, " ungkap Bupati yang diiringi tepukan tangan ibu ibu Muslimat. 

 

**Singgung Isu Culik

 

Pada kesempatan itu, Bupati Pekalongan juga menyinggung maraknya kabar penculikan. "Alhamdulillah Kabupaten Pekalongan ini belum ada dan jangan sampai ada. Karena itu sudah terdengar sampai di Kota Pekalongan. Artinya sudah dekat dengan Kabupaten Pekalongan saya titip Bu, saya titip anak-anak kita tolong dijaga yang baik."

 

"Kalau ibu-ibu punya anak yang masih kecil-kecil SD ke bawah itu yang tadinya kalau sekolah kita lepas begitu saja pulang kita enggak tahu jam berapa?. Kemudian kita sibuk ini sibuk itu sekarang agak diperhatikan Ibu diperhatikan Jangan sampai nanti kalau kita sibuk dengan berbagai macam tapi tidak mikirin anak nanti kita hancur sendiri,"pesannya.

 

Untuk itu Bupati berpesan dengan maraknya isu penculikan pemerintah Kabupaten Pekalongan juga sedang menggencarkan supaya menjaga anak-anak Kabupaten Pekalongan. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: