Empat Perusahaan Besar di KITB dan KIB Mulai Rekrut Karyawan

Empat Perusahaan Besar di KITB dan KIB Mulai Rekrut Karyawan

HADIRI - Presiden RI, Joko Widodo menghadiri peletakan batu pertama pembangunan pabrik pipa PT Wavin Manufacturing di Kawasan Industri Terpadu Batang.-Dhia Thufail-

 

BATANG – Sejumlah perusahaan yang berdiri di dua Kawasan industri Batang mulai membuka lowongan kerja. Sedikitnya, ada empat perusahaan yang sudah membuka pendaftaran.

 

Tiga perusahaan diantaranya ada di Kawasan Industri Terpadu (KIT) Batang dan satu perusahaan lainnya ada di Kawasan Industri (KI) Batang Industrial Park (BIP).

 

Informasi itu diungkapkan Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Kabupaten Batang, Suprapto saat ditemui di kantornya, Senin (20/2/2023).

 

“Ya, berdasarkan data yang tertera di website batang karir, sudah ada empat perusahaan yang mulai melakukan perekrutan tenaga kerja,” ungkap Suprapto.

 

Disebutkan dia, tiga perusahaan di KIT Batang yang sudah membuka lowongan pekerjaan ialah PT KCC Glass Indonesia, PT Unipack Plasindo, dan PT Rumah Keramik Indonesia.

 

Sedang perusahaan di KI BIP yang sudah membuka lowongan pekerjaan yakni PT Nestle Indonesia. “Keempat perusahaan ini sudah membuat akun di website batang karir. Sehingga mereka (empat perusahaan) dapat dengan mudah mengunggah informasi lowongan kerja,” katanya.

 

Adapun, lanjut dia, posisi tenaga kerja yang dibutuhkan PT KCC Glass Indonesia yakni, HR Manager dan accounting staff / Asisten Manager Accounting.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: