Jaring Animo Masyarakat, Anggota Polres Sambangi Mall

Jaring Animo Masyarakat, Anggota Polres Sambangi Mall

KOTA - Berbagai upaya dilakukan jajaran Polres Pekalongan Kota untuk menjaring animo masyarakat dalam rangka Penerimaan Calon Anggota Polri Tahun 2019. Selain memasang sejumlah spanduk berisi informasi tentang seleksi penerimaan calon anggota Polri di berbagai lokasi di kota batik, mereka juga menyambangi pusat perbelanjaan atau mall yang ada di Kota Pekalongan.

SOSIALISASI - Anggota Polres Pekalongan Kota membagikan brosur berisi tentang informasi penerimaan calon anggota Polri tahun 2019 kepada warga yang ditemui di salah satu pusat perbelanjaan di Kota Pekalongan. DOK IST

Salah satunya dilakukan sejumlah anggota di mall Matahari yang berada di kawasan alun-alun Kota Pekalonga, Minggu (10/3). Tampak anggota Polres Pekalongan Kota membagi-bagikan brosur, selebaran berisi informasi penerimaan Polri serta menjelaskan tahapan pendaftaran dan syarat-syaratnya. Anggota Polres juga menjawab berbagai pertanyaan dari warga berkaitan penerimaan calon anggota Polri.

"Kegiatan dilaksanakan untuk menjaring animo warga masyarakat, khususnya yang berminat mengikuti Seleksi Penerimaan Anggota Polri Tahun 2019. Sekaligus kami sampaikan juga persyaratannya dengan harapan animo pendaftar calon anggota Polri akan meningkat, dan jumlah pendaftarnya lebih banyak dari tahun sebelumnya," ujar Kapolres Pekalongan Kota melalui Kepala Bagian Sumber Daya (Kabag Sumda), Kompol Sri Sumardi, kemarin.

Sosialisasi yang sama juga dilakukan pada berbagai kesempatan lain, misalnya saja pada Minggu pagi bersamaan dengan acara car free day di kawasan Lapangan Mataram Kota Pekalongan. "Selain membagikan brosur, kita juga menjelaskan mekanisme pendaftarannya," imbuhnya.

Disampaikan Sri Sumardi bahwa untuk pendaftaran telah dibuka mulai tanggal 6 hingga 22 Maret 2019 mendatang. "Bagi yang berminat silakan mendaftar melalui website www.penerimaan.polri.go.id. Apabila memerlukan informasi lebih lanjut, bisa menghubungi Polres Pekalongan Kota," ungkapnya. (way)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: