Upgrade Kemampuan Fisioterapis Melalui Seminar

Upgrade Kemampuan Fisioterapis Melalui Seminar

BERFOTO - Para peserta berfoto bersama usai seminar.-Malekha-

*IFI Kota Pekalongan dan DIII Fisioterapi Unikal

KOTA - Program Studi D3 Fisioterapi Unikal bersama Ikatan Fisioterapi Indonesia (IFI) Pekalongan menggelar seminar nasional yang bertajuk "Physiotherapy in post orif lower extrem  ity prevents neurological occurence". Kegiatan yang digelar di GOR Unikal ini diikuti 105 peserta dari berbagai fisioterapis di Indonesia. 

Disampaikan Kaprodi DIII Fisioterapi Unikal Andung Maheswara R SST FT MFis  bahwa kegiatan seminar ini bertujuan untuk mengupgrade kemampuan yang diikuti oleh mahasiswa semester 1, semester 3, semester 5 yang ikut mendaftar.

"Untuk semester 1, seminar ini mengenalkan kembali tentang fisioterapi, untuk semester 3 dan 5, kegiatan akan menambah keilmuan karena mereka nantinya juga akan mengaplikasikan keilmuan terapi pada saat praktek di rumah sakit, beberapa alumni dari Unikal yang sudah bekerja di Rumah sakit, di klinik ataupun homecare kini bisa mengikuti kegiatan seminar ini tanpa harus ke Kota-kota besar," ungkap Andung, sapaan akrabnya.

Sementara itu, Ketua IFI Kota Pekalongan Agung Hermawan S.Ftr.M.Erg  yang turut menjadi narasumber dalam seminar tersebut mengungkapkan apa yang menjadi motivasi IFI bersama DIII Fisioterapi Unikal menggelar kegiatan ini, yang tak lain adalah mengenalkan mahasiswa dengan dunia Fisioterapi, sehingga  ketika mereka sudah menjadi fisioterapi atau lulus dari fisioterapi sudah bisa mengaplikasikan ilmunya dengan baik.  

"Kami berharap,  kerjasama ini bisa terjalin lebih panjang lagi karena kita tidak bisa berpatok pada pendidikan saja tapi juga berpatok pada klinisi , keduanya harus bersinergi karena untuk mengembangkan dari keilmuan manusia," terang Agung.

Ditambahkan oleh Agung, tujuan dari kegiatan ini adalah agar  teman-teman bisa sadar atau melek adanya perkembangan dari keilmuan itu sendiri. Serta sesuai  dengan slogan IFI Pusat yaitu  bergerak bersama solatif.

"Nah, dengan solatif ini teman-teman bisa bertransformatif yang biasanya hanya sekedar gerakan aktivasi, meloncat tapi bisa lebih memberikan makna kepada pasien, kalau dulu hanya sekedar memberikan arahan  namun sekarang bisa memberikan motivasi,"terangnya.

Ditambahkan Ketua panitia kegiatan Nur Achiri Amd. Kes bahwa kegiatan yang merupakan kolaborasi antara DIII Fisioterapi Unikal dan IFI Kota Pekalongan ini menghadirkan para narasumber yang berkompeten dalam bidangnya. Yaitu dokter spesialis ortopedi RSUD Bendan Kota Pekalongan Dr Yusuf Khoirul Sp OT, Dosen Universitas Esa Unggal Wahyudin Sst, Ft MSc PhD, Fisioterapis RS Orthopedi Surakarta Prihantoro Larasati M Ftr Msi, dan ketua IFI Kota Pekalongan Agung Hermawan S Ftr M Erg.

"Kami berharap kegiatan ini bisa  menambah wawasan bagaimana cara melakukan pelayanan yang efektif dan tentunya tidak melulu dengan modalitas tetapi bisa dengan terapi latihan yang bisa dilakukan di rumah. Jadi ketika nanti mereka praktek di akhir semesternya bisa lebih faham bagiamana menjadi fisioterapis yang profesional dan handal," pungkasnya. (mal)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: