Wow, 760 Alumni SMPN 1 Pekalongan Ikuti Reuni Akbar untuk Pererat Silaturrahmi
SERAHKAN BANTUAN - Ketua Ikaspensa Sulistiyono didampingi Dewan Pembina H Saelany Machfudz SE menyerahkan bantuan dari penggalangan dana alumni kepada pihak sekolah di GOR Jetayu, Sabtu (5/8/2023) kemarin.-Abdurrahman-
PEKALONGAN – Untuk mempererat tali silaturrahmi antar lintas angkatan, sebanyak 760 alumni SMP Negeri 1 Pekalongan atau sekitar 41 angkatan dari 75 angkatan menghadiri reuni akbar di GOR Jetayu, Sabtu (5/8/2023) kemarin.
Dalam pantauan, acara reuni akbar Alumni SMPN 1 Pekalongan bertema 'Lestarikan Persaudaraan Alumni, Tumbuhkan Semangat Membangun Negeri' dikemas dengan kegiatan yang menarik dan meriah. Misalnya ada bazar produk UMKM, galang dana untuk membantu SMPN 1 Pekalongan, pentas seni budaya, hiburan musik dan pembagian doorprize.
Saat menghadiri acara reuni, Walikota HA Afzan Arslan Djunaid menyampaikan apresiasi kepada SMPN 1 Pekalongan yang berhasil mencetak alumni yang luar biasa. Sehingga menjadi orang-orang yang bermanfaat.
"Yang membanggakan, para alumni SMPN 1 Pekalongan tetap kompak dan bersemangat menggelar acara. Bahkan dari alumni tertua hingga alumni termuda menghadiri acara reuni," ucapnya.
Dewan Pembina Ikaspensa H Mochammad Saelany Machfudz bahagia dengan diselenggarakannya Reuni Akbar Lintas Angkatan. "Di usia 75 tahun, baru terbentuk Ikatan Keluarga Alumni SMPN 1 Pekalongan. Alhamdulillah, kami bisa menyelenggarakan reuni akbar 41 angkatan yang dihadiri 760-an alumni," tuturnya.
Mantan Walikota Pekalongan itu berharap, terbentuknya Ikaspensa menjadi langkah awal untuk menghimpun dan merekatkan semua alumni lintas angkatan dan lintas generasi. "Mudah-mudahan kami bisa mempunyai program yang berpihak kepada almamater dan masyarakat," harapnya.
Andry Widayanti, alumni angkatan 1982 yang datang dari Jakarta sangat antusias menghadiri reuni akbar. Baginya, reuni ibarat 'rabuk nyowo' karena bisa bertemu dan menjalin silaturahmi dengan teman-teman semasa sekolah dulu.
"Usia-usia kami ini kan yang dibutuhkan menghibur diri supaya imunitas meningkat. Bahagia bisa meningkatkan imunitas. Bertemu teman-teman lama membuat kami bahagia. Reuni itu, rabuk nyowo, ngecharge sukmo," paparnya.
Di sela-sela acara, sejumlah alumni mengunjungi SMPN 1 Pekalongan untuk bernostalgia. Kedatangan para alumni disambut meriah dengan musik angklung yang dimainkan siswa. Mereka berkeliling di sekolah dan mengunjungi stan bazar.
Kepala SMPN 1 Pekalongan Mundhofar mengatakan, berbagai kegiatan diselenggarakan pada peringatan HUT ke-75 SMPN 1 Pekalongan.
"Pada 1 Agustus digelar apel bersama, kemudian jalan sehat yang diikuti semua siswa, guru dan karyawan dan terakhir bazar antar guru dan hiburan untuk menyambut alumni," pungkasnya. (dur)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: