Progres Sudah 85%, Jembatan Klidang Wetan Bakal Lebih Kokoh

 Progres Sudah 85%, Jembatan Klidang Wetan Bakal Lebih Kokoh

TINJAU PROGRES - Kabid Prasarana Jalan dan Jembatan, DPUPR Kabupaten Batang, Endro Suryono saat meninjau progres realisasi perbaikan jembatan Jalan Kopral KKO Harun di Klidang Wetan.-Dhia Thufail-

BATANG – Pemerintah Kabupaten Batang menyatakan progres proyek perbaikan jembatan di Jalan Kopral KKO Harun di Klidang Wetan, Kecamatan Batang sudah mencapai 85 persen.

Kondisi jembatan yang sebelumnya memprihatinkan, kini sudah mulai tampak kokoh, dengan struktur jembatan rangka menggunakan baja.

“Ya, per 25 Agustus 2023 kemarin sudah mencapai 85 persen. Adapun saat ini rekanan tengah mempersiapkan pekerjaan pembesian pada lantai jembatan,” ungkap Endro, Senin (28/8/2023).

Disampaikan Endro, bahwa memang kondisi jembatan nantinya akan lebih kokoh dan memiliki dimensi yang lebih lebar dari sebelumnya.

“Masyarakat akan lebih nyaman dan aman melewati jembatan ini tentunya. Serta bisa untuk simpangan mobil nantinya, karena ukurannya lebih lebar,” terangnya.

Seperti diketahui sebelumnya, perbaikan yang memakan anggaran Rp 4,9 miliar dari APBD 2023 itu memiliki spesifikasi lebar 5,5 meter dari yang semula hanya 3 meter.

Adapun pekerjaan digarap oleh CV Graha Santosa asal Magelang. Pekerjaan dijadwalkan berlangsung selama 6 bulan lamanya. Dimulai akhir bulan Mei sampai dengan November 2023. 

“Penanganan perbaikan jembatan KKO Harun ini merupakan salah satu bentuk perhatian dari Pemkab Batang pada masyarakat yang sudah lama menginginkan perbaikan jembatan di Klidang Wetan itu,” ungkap Endro.

Dijelaskan Endro, kontruksi jembatan lama diganti seluruhnya dengan menggunakan material yang baru. Seperti halnya abutment jembatan hingga rangka jembatan.

“Adapun untuk bentang jembatan mencapai sekitar 45 meteran. Sehingga, kami tidak bisa sediakan jembatan darurat selama pekerjaan ini berlangsung, karena terlalu riskan dan berisiko,” paparnya.

Ditambahkan Endro, dengan keterbatasan anggaran yang dimiliki Pemkab Batang, pihaknya belum bisa menyelesaikan sejumlah jembatan yang mengalami kerusakan dan perlu dilakukan perbaikan.

"Masih tersisa sekitar delapan jembatan yang perlu kami perbaiki. Namun harus dikerjakan secara bertahap," tandasnya. (fel)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: