Pasti Cair, Inilah 10 Cara Pinjaman KUR BRI Secara Online, Langsung Saja Coba Jika Kamu Sedang Butuh Dana
cara pinjaman KUR BRI secara online--Freepik
RADARPEKALONGAN – Kamu sedang butuh modal, dan ingin melalukan pinjaman tapi tidak memiliki waktu luang, tenang saja ternyata inilah cara pinjaman KUR BRI secara online.
Beberapa tahun belakangan ini, pemerintah mengeluarkan kebijakan baru, yaitu memberikan subsidi kepada masyarakat yang ingin menambah modal usahanya.
Nah salah satu bank yang menjadi penyalur program KUR ini adalah bank BRI, dan banyak diminati oleh orang-orang, sebab mereka bisa melakukan pinjamannya secara online.
Buat kamu yang tertarik dan ingin melakukan pinjaman KUR di BRI, yuk simak cara pinjaman KUR BRI secara online, dibawah ini.
BACA JUGA:Inilah Jenis Usaha yang Pasti Lolos Mendapat Pinjaman KUR, Usahamu Termasuk Nggak?
Inilah 10 cara pinjaman KUR BRI 2023 secara online, buka situs https://kur.bri.co.id/
Berikut langkah-langkah yang harus kamu ikuti, untuk dapat melakukan pinjaman KUR di BRI
- Pilih menu “Ajukan Pengajuan KUR”.
- Masuk dengan email serta kata sandimu, namun jika kamu belum memiliki akun, kamu bisa memilih menu daftar terlebih dahulu, kemudian aktivasi dengan cara klik tautan.
- Membaca syarat serta ketentuan pinjaman KUR BRI 2023, jika kamu sudah yakin dengan syaratnya, kamu bisa memilih “Saya adalah nasabah BRI”, kemudian jika sudah langsung klik setuju dan ajukan pinjaman.
- Centang kolom bagian CAPTHA dan pilih “saya bukan robot”
- Kemudian jika sudah, kamu bisa langsung mengisi formulir yang disediakan, mulai dari jenis usaha, penghasilan harian, biaya usaha, nomor rekening BRI dan lain sebagainya.
- Langkah selanjutnya, jika kamu sudah mengisi formulir tersebut, langsung saja mengunggah berkas administrasi yang sesuai dengan ketentuan.
- Kamu akan diminta untuk mengunggah beberapa dokumen seperti KTP, SKU atau surat keterangan usaha, pas poto, dan juag foto usaha, jika sudah langsung saja klik tombol selanjutnya, dan masuk ke halaman pengajuan KUR BRI.
- Mengisi kelengkapan informasi pinjaman, berupa jangka waktu pembayaran, serta besaran nominal pengajuan.
- Pilih menu hitung angsuran, gunanya agar kamu mengetahui jumlah angsuran yang nantinya akan dibayarkan.
- Klik tombol ajukan pinjaman
Tunggu hingga muncul halaman pinjaman, terkait informasi pinjaman, apakah disetujui atau tidak.
Nah jika semua proses verifikasimu sudah diterima, kamu tinggal menunggu survey yang dilakukan oleh petugas KUR BRI.
Sebab meskipun pinjamannya melalui online, pemohon harus tetap menjalani survey secara fisik, selain itu, pemohon juga akan diarahkan ke unit kerja BRI terdekat, yang ada di sekitarmu, biasanya terkait penandatanganan dokumen dan beberapa hal yang harus dilengkapi, selamat mencoba ya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: