Kenali 7 Tanda Krim Berbahaya untuk Kulit Berikut, Dampaknya Bisa Bikin wajah Gosong dalam Waktu Lama!

Kenali 7 Tanda Krim Berbahaya untuk Kulit Berikut, Dampaknya Bisa Bikin wajah Gosong dalam Waktu Lama!

tanda krim berbahaya untuk kulit-youtube/dr. Richard Lee, MARS-

RADARPEKALONGAN – Jangan sembarang memilih produk skincare. Ada 7 tanda krim berbahaya untuk kulit yang perlu kamu waspadai. Sebab dampaknya tidak main-main, wajah bahkan bisa gosong dan sulit disembuhkan.

Pada salah satu konten di kanal Youtube dokter Richard Lee, menghadirkan seorang wanita dengan wajah yang gosong. Usut punya usut, ternyata keadaan tersebut karena pemakaian produk skincare abal-abal.

Ada kandungan berbahaya, yaitu merkuri dan hidroquinon dalam produk yang dipakai. Pada awal pemakaian, memang menunjukkan hasil yang instan dan memuaskan.

Tapi beberapa tahun kemudian kulit mulai muncul flek hitam, yang kemudian menebal dan menutupi permukaan kulit wajah.

Lalu, bagaimana cara mengenali tanda krim berbahaya untuk kulit? Selain membaca kandungan yang tertera dalam kemasan dan juga mengecek BPOM-nya, kamu bisa memperhatikan beberapa hal berikut.

BACA JUGA:Inilah Sunscreen Wardah SPF 50 untuk Flek Hitam Terbaik 2023, Cocok Dipakai Usia 40 Tahun Plus Agar Awet Muda

BACA JUGA:Rahasia Awet Muda Cuma dengan Minyak Zaitun Herborist Saja, Berikut 8 Manfaat dan Cara Penggunaannya

1. Kulit Memerah Saat Terpapar Sinar Matahari

Salah satu tanda krim berbahaya untuk kulit yang paling mudah dikenali adalah perubahan warna kulit yang langsung memerah saat terkena sinar matahari.

Hal tersebut terjadi karena kulit kehilangan melanin dan protein. Akhirnya perlindungan kulit pada sinar matahari pun menjadi berkurang bahkan tidak ada. Dampak yang terlihat yaitu kulit menjadi merah terkena sinar matahari. 

Efek ini biasanya ditimbulkan oleh krim atau skincare yang mengandung bahan merkuri.

2. Terasa Lengket Saat Dipakai

Krim wajah memang ada yang memiliki tekstur yang agak lengket. Namun untuk krim berbahaya memiliki intensitas lengket yang lebih tinggi. Bahkan bisa seperti menggunakan krim dengan kandungan lem.

BACA JUGA:5 Shampo Terbaik untuk Menghitamkan Uban, Modal Seribuan Bisa Tampil Awet Muda Bebas Rambut Putih!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: