Simpel dan Instan! Ini 4 Kreasi Resep Kopi Kekinian yang Bisa Kamu Buat di Rumah

Simpel dan Instan! Ini 4 Kreasi Resep Kopi Kekinian yang Bisa Kamu Buat di Rumah

Kreasi resep kopi kekinian yang bisa kamu buat di rumah-Image by Freepik-

RADARPEKALONGAN - Rasa pahit yang cocok dipadukan dengan beragam bahan, membuat kreasi kopi kekinian semakin beragam dan menjamur.

Kafe yang semakin banyak eksistensinya berlomba-lomba menyediakan sajian kopi kekinian untuk memenuhi selera pelanggannya. Namun, perlu kamu ketahui bahwa daftar menu kopi kekinian yang kamu lihat di kedai kopi favoritmu, kini bisa kamu buat sendiri di rumah.

Tingginya peminat berbagai kreasi resep kopi kekinian bisa jadi membuat kedai kopi kesukaanmu disesaki pelanggan sehingga kamu tidak nyaman untuk memesan.

Bisa jadi, kamu juga sedang menghemat keuangan untuk keperluan mendatang. Akan tetapi, asupan kopimu tidak bisa diabaikan.

Oleh karena itu, artikel ini akan menyajikanmu berbagai resep kopi kekinian yang sederhana dan bisa kamu buat sendiri di rumah. Yuk, berkreasi dengan kopi sesuai seleramu sendiri!

Baca juga Segar dan Creamy, Yuk Kenali 5 Macam Kopi Susu yang Akan Memanjakan Lidahmu!

BACA JUGA:6 Khasiat Kopi Hitam Tanpa Gula, Cegah Diabetes dengan Porsi Konsumsi yang Pas!

1. Iced Milk Coffee

Di hari yang panas dan melelahkan, kamu butuh asupan kafein dan campuran manis dari susu. Jangan lupakan nuansa dingin yang akan melegakan tenggorokan. Tentu saja, iced milk coffee akan membuatmu tergiur dengan mudah. 

Untuk membuat resep kopi kekinian yang satu ini, kamu tidak akan melalui proses yang rumit. Bahan yang dibutuhkan pun sangat mudah ditemui. 

Bahan-bahan:

  • 2 kopi hitam sachet (Nescafe Classic sangat direkomendasikan)
  • 2 sendok teh gula pasir (brown sugar lebih disarankan)
  • 150 ml susu cair
  • 5 buah es batu atau sesuai selera (jangan terlalu banyak agar rasanya tidak terlalu ringan)

Cara Membuat:

  • Campurkan kopi sachet, gula, susu cair, dan es batu ke dalam shaker atau botol minum yang dapat digunakan untuk mengocok bahan-bahan ini.
  • Tuangkan ke dalam gelas setelah tercampur dengan sempurna.
  • Iced milk coffee ala kamu sudah siap dinikmati!

2. Thai Iced Coffee

Rasa manis legit yang hadir dari es kopi Thailand tentu tidak dapat kamu tolak begitu saja. Yuk, manjakan lidahmu dengan eksotisme rasa kopi khas Thailand ini!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: