Mobil LCGC Irit dan Murah 2023 Ini Layak Dikendarai Semua Usia, Termasuk Usia 40 tahun Keatas!

Mobil LCGC Irit dan Murah 2023 Ini Layak Dikendarai Semua Usia, Termasuk Usia 40 tahun Keatas!

Mobil lcgc irit dan murah 2023--Instagram

RADARPEKALONGAN – Buat kamu yang bingung ingin membeli mobil, berikut kami berikan beberapa rekomendasi mobil LCGC irit dan murah 2023, simak sampai selesai ya.

Saat ini beberapa pabrik mobil berlomba-lomba dalam memproduksi mobil LCGC atau mobil Low Cost Green Car, sebab mobil ini masih menjadi andalan konsumen di Indonesia.

Selain ditawarkan dengan harga yang cukup terjangaku, alasan konsumen membeli mobil LCGC ini karena memiliki konsumsi bahan bakar yang irit.

Mobil LCGC pun saat ini masih menjadi salah satu segmen mobil paling laris di Indonesia, nah berikut kami berikan beberapa rekomendasi mobil LCGC irit dan murah 2023, yang bisa kamu miliki.

BACA JUGA: Cocok Dipakai Umur 40 Tahun Ke Atas, Mobil Keluarga Murah Irit Ini Layak untuk Dimiliki!

BACA JUGA: Mobil Daihatsu Granmax Memiliki Beberapa Kelebihan dan Kekurangan Seperti Ini!

Honda Brio

Rekomendasi mobil LCGC irit dan murah 2023 diurutan pertama ada Honda Brio, siapa sih yang tidak kenal dengan mobilnya anak muda ini.

Honda Brio hadir dengan ukuran kecil dan tampilan cukup sporty, sehingga menjadi salah satu mobil LCGC yang paling banyak diburu para anak muda.

Mobil ini sendiri hadir dengan mesin berkapasitas 1.200 cc 4 silinder dengan menggunakan teknologi i-VTEC, tentu saja teknologinya ini membuat konsumsi bahan bakarnya menjadi lebih irit.

Meski dibandrol dengan harga yang cukup terjangkau, namun Honda Brio sudah dibekali dengan beberapa fitur canggih dan modern di dalamnya.

BACA JUGA: Mobil Isuzu Panther Bekas Masih Banyak Diminati, Ternyata Ini Alasannya!

BACA JUGA: Mobil Datsun Cross 2019 Jarang Sekali Dilirik, Padahal Lebih Unggul dari Mobil LCGC!

Toyota Agya

Kemudian ada Toyota Agya yang menjadi mobil LCGC 2 baris keluaran Toyota, mobil ini dibekali dengan mesin berkapasitas 1.200 cc, dan konsumsi bahan bakarnya tidak kalah dengan Honda Brio.

Selain itu untuk desainnya pun mobil ini hadir dengan desain yang sporty, sehingga membuat siapapun yang melihatnya pasti akan terpesona.

Toyota Agya sendiri ditawarkan dengan dua varian transmisi, yaitu otomatis dan manual, tinggal sesuaikan saja dengan kebutuhan konsumennya.

BACA JUGA: Honda Jazz 2023 Optimis Kembali Merebut Pasar Mobil Hatchback di Indonesia, Spesifikasinya Gila!

BACA JUGA: Mobil Keluarga Daihatsu Xenia, Hadir dengan Tawaran DP Murah Mulai Rp13 Jutaan

Toyota Calya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: